Berusia 59 Tahun, Ome: Mari Terus Bergotong Royong untuk Kemajuan Pramuka
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Memasuki bulan Agustus, seluruh anggota Gerakan Pramuka dari Sabang sampai Merauke melaksanakan Kegiatan Hari Pramuka tahun 2020 secara serentak.
Tidak seperti biasanya, pelaksanaan kegiatan Hari Pramuka tahun 2020 ini berbeda dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Meski diselimuti suasan pandemi, tentu berbagai harapan disampaikan oleh pengurus di Sulsel.
Salah satu pengurus Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sulsel, Bidang Komisi Organisasi dan Hukum Ahmad Syarifuddin alias Ome, berharap momentum hari pramuka ke 59 tahun 2020 ini. Pramuka akan terus maju berkarya untuk orang banyak.
“Tentu saja, kami mengajak semua pihak bergotong royong untuk kemajuan bangsa dan negara tercinta ini. Apalagi bertepatan bulan perayaaan hari kemerdekaan Republik Indonesia, maka keutuhan NKRI tetap terjaga,” kata Ome dalam keterangannya, Sabtu (15/8/202).
Oleh karena itu, lanjut Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Palopo itu. Momentum hari Pramuka ini perlu juga mendidik anggota pramuka untuk selalu mewaspadai berbagai hal. Sebagai upaya mengantisipasi hal-hal yang tidak di inginkan.
Mantan wakil wali kota Palopo ini, berpesan semoga pelaksanaan hari Pramuka Tahun 2020 menjadi momentum bagi seluruh anggota Gerakan Pramuka untuk terlibat aktif dalam mencegah dan menanggulangi Pandemi Covid-19 khususnya di Sulsel dan Indonesia pada umumnya.
“Kita berharap bahwa pelaksanaan kegiatan hari pramuka Tmtahun 2020 dimana saja, dapat dilaksanakan secara baik, aman, lancar serta maksimal. Dan harapan gerakan Pramuka untuk terlibat aktif dalam mencegah dan menanggulangi Pandemi Covid-19,” harap anggota komite Dewan Pengawas BPJS Kesehatan ini.
Editor: Asrul
Cek berita dan artikel yang lain di Google News