Logo Sulselsatu

Bupati dan Wabup Selayar Terancam Head to Head di Pilkada

Asrul
Asrul

Minggu, 23 Agustus 2020 10:39

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bupati Selayar Muh Basli Ali dan Wakil Bupati Selayar Zainuddin terancam head to head di Pilkada 9 Desember 2020. Keduanya berpasangan di Pilkada 2015 silam, namun kini mereka pecah kongsi.

Saat ini, Basli Ali-Saiful Arif (BAS) sudah mengamankan Golkar 10 kursi, PDIP 1 kursi dan NasDem 1 kursi dari syarat yakni hanya 5 kursi.

Paket Wakil Bupati petahana Zainuddin-Aji Sumarno (ZAS) sudah memiliki Demokrat 3 kursi, PKB 1 kursi dan jalur perseorangan sebagai cadangan.

Baca Juga : Natsir Ali Ajak Demokrat Menang Bersama di Pilkada Selayar

Sementara, kandidat lain yang terancam gagal maju, yakni paket Prof Akbar Silo-Daeng Marowa (Pasmo Daeng) baru mengamankan restu Gerindra 3 kursi dan Hanura 1 kursi. Paket ini butuh tambahan 1 kursi lagi untuk maju.

Tersisa PKS 2 kursi dan PAN 3 kursi yang belum mengambil sikap di Pilkada Selayar 2020. Kedua partai ini pun menjadi penentu apakah pertarungan berlangsung head to head atau diikuti tiga Paslon.

Khusus PKS, ZAS mengklaim sudah mengamankannya. Tinggal menunggu jadwal penyerahan rekomendasinya dalam waktu dekat ini.

Baca Juga : Sangat Tangguh, Basli Ali Tanpa Lawan di Musda Golkar Selayar

“Alhamdulillah sudah deal. Kita sisa menunggu penyerahan rekomendasinya saja,” kata Zainuddin.

Ketua DPD PKS Kepulauan Selayar, Arfianto mengamini pernyataan Zainuddin. Anto tak menepis jika partainya lebih condong ke ZAS dibanding Pasmo Daeng yang namanya juga diusulkan DPD ke DPW dan DPP.

“Kami lihat, Prof Akbar Silo lebih memprioritaskan partai lain dibanding PKS. Apalagi komunikasi Pak Zainuddin lebih intens. Tapi kami belum bisa sampaikan, karena SKnya belum keluar dari DPP,” ucap Anto.

Baca Juga : Survei Pilkada Selayar, Petahana Basli Terancam Tumbang

Dia menuturkan nilai tawar ZAS untuk diusung PKS juga besar. Dikarenakan Eni Sutiyono istri Zainuddin merupakan legislator DPRD Kepulauan Selayar saat ini.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...