Logo Sulselsatu

Pulihkan Ekonomi, Pemprov Ajukan Pinjaman ke Pusat Rp2,9 Triliun

Asrul
Asrul

Rabu, 26 Agustus 2020 20:24

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSARPemprov Sulsel tengah mengajukan pinjam ke pemerintah pusat untuk mendukung upaya pemulihan ekonomi nasional (PEN) dengan nilai total sekitar Rp2,9 triliun.

Plt Kepala Bappelitbangda Sulsel, Junaedi mengaku dana tersebut nantinya dipakai untuk mendorong percepatan pemulihan ekonomi atas dampak pandemi Covid-19 di tiap sektor.

Salah satunya, pinjaman akan dimanfaatkan untuk mendorong sejumlah proyek infrastruktur yang diharapkan ikut memacu kinerja ekonomi Sulsel.

Baca Juga : Pemprov Sulsel Fokus Benahi Infrastruktur Pendidikan, 243 Sekolah Direhabilitasi Tahun Ini

“Yang pasti kita fokus ke sektor infrastruktur. Karena infrastruktur menjadi salah satu aktivitas yang diharapkan mampu menyerap banyak tenaga kerja,” ujarnya.

Lebih lanjut, Junaedi mengatakan, dana pemulihan ekonomi tersebut untuk dua tahun penganggaran, di mana rinciannya yakni Rp1,9 trikiun untuk masuk di APBD Perubahan 2020, dan Rp1 triliun yang direncanakan masuk di APBD Pokok 2021.

“Di APBD Perubahan Rp1,9 T dan APBD 2021 Rp1 T,” katanya

Baca Juga : Gubernur Sulsel Khawatir Proyek Tambang Emas Luwu Ikuti Jejak Kerusakan Tambang Freeport di Papua

Selain sektor Infrastruktur, dana PEN itu juga nantinya akan diarahkan ke sektor pertanian. Apalagi pertanian disebutkan masih menjadi sektor primadona di Sulsel yang diharapkan menjadi penopang pertumbuhan ekonomi Sulsel.

“Artinya termasuk juga untuk bagaimana di sektor kesehatan, pendidikan. Intinya diarahkan bagaimana pemulihan ekonomi di segala lini untuk memasuki fase kehidupan new normal,” paparnya

Penulis: Jahir Majid

Baca Juga : Dinkes Sulsel Distribusikan 7.213 Vaksin Meningitis untuk Jemaah Haji 2025

Edigor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik04 Mei 2025 19:21
Masuk Formatur, Husniah Talenrang Sesumbar Akan Jadikan PAN Pemenang Pemilu di Sulsel
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bupati Gowa, Sitti Husniah Talenrang ditetapkan sebagai salah satu formatur calon Ketua DPW PAN Sulsel periode 2025�...
Nasional04 Mei 2025 18:39
Purnawirawan TNI-Polri Beri Dukungan Penuh untuk Program Pemerintah Prabowo Subianto
SULSELSATU.com – Sejumlah purnawirawan TNI dan Polri, termasuk tokoh-tokoh ternama seperti Agum Gumelar dan Wiranto, berkumpul untuk menyatakan ...
News04 Mei 2025 17:31
OJK Sulselbar Gelar Gencarkan di 3 Kabupaten, Dorong Inklusi Keuangan Berbagai Kalangan
Kantor OJK Provinsi Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat (OJK Sulselbar) berkolaborasi dengan Sektor Jasa Keuangan dan Pemerintah Daerah tingkat kecama...
Politik04 Mei 2025 16:57
Chaidir Syam Tegaskan Siap Pimpin PAN Sulsel, Janjikan Kepengurusan yang Solid
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Musyawarah Wilayah (Muswil) Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Sulawesi Selatan yang berlangsung d...