Logo Sulselsatu

Husain Syam Pantau Pelaksanaan UTBK Jalur Mandiri UNM

Asrul
Asrul

Kamis, 27 Agustus 2020 17:21

Rektor UNM memantau proses UTBK jalur mandiri UNM. (ist)
Rektor UNM memantau proses UTBK jalur mandiri UNM. (ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM) Husain Syam memantau proses Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) calon mahasiswa baru melalui Ujian Masuk Mandiri (UMM), Kamis (27/8/2020).

Pantauan tersebut dilakukan di Kampus UNM Parangtambung, Jalan Daeng Tata dan Kampus UNM Gunung Sari, menara Pinisi yang merupakan pusat pelaksanaan tes berbasis komputer Jalur UMM 2020.

Sebanyak 5.342 pendaftar dijalur mandiri reguler, pada jalur hafiz 33 peserta, dan prestasi 151.

Baca Juga : Rektor UNM Lantik Jajaran Pimpinan dalam Lingkup UNM

Saat melakukan pantauan, Husain Syam didampingi pambantu rektor, dekan, kepala lembaga, kepala Humas dan beberapa dosen.

“Alhamdulillah proses UTBK terlihat berjalan lancar setelah kita mengunjungi beberapa kelas. Ini adalah proses seleksi yang sesuai dengan arahan kementrian, jalur mandiri ini kita lakukan, semua SOP pelaksanaan berjalan dengan baik, tak perlu khawatir ini pekerjaan rutinitas setiap tahunnya,” kata Husain.

Husain menjamin bahwa tidak ada kecurangan pada penerimaan mahasiswa baru di jalur mandiri. “Saya jamin bahwa kami profesional melaksanakan penerimaan pada jalur ini,” katanya,

Baca Juga : Rektor UNM Semangati Perguruan Tinggi Lain Sambut Program MBKM

UTBK dilaksanakan selama 3 hari mulai hari ini 27-29 Agustus dan terdiri dari 4 sesi per hari dengan jumlah pengawas ruangan 240 orang.

Penulis: Jahir Majid
Editor: Hendra Wijaya

Baca Juga : Buka Rakor PPG, Rektor UNM: Mari Kita Kawal Pembentukan Guru Profesional

 

Baca Juga : Buka Rakor PPG, Rektor UNM: Mari Kita Kawal Pembentukan Guru Profesional

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...