Deklarasi None-Zunnun Dikemas IMUN Expo di CCC Rabu Besok

Deklarasi None-Zunnun Dikemas IMUN Expo di CCC Rabu Besok

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan Irman Yasin Limpo-Andi Zunnun Armin NH bakal menggelar deklarasi pada Rabu (2/9/2020) mendatang. Deklarasi yang dikemas dengan sejumlah kegiatan bertajuk IMUN Expo dipusatkan di Gedung Celebes Convention Center (CCC).

Juru None-Zunnun Arvelia Arifin menjelaskan, kegiatan ini merupakan agenda besar yang dirangkaikan dengan deklarasi pasangan ber-tagline IMUN ini.

Kegiatan ini merupakan ide brilian pasangan None-Zunnun, yang tidak mau deklarasinya berlangsung biasa-biasa saja.

“Pasangan IMUN tidak mau deklarasi berlangsung biasa-biasa saja. Mereka menginginkan ada manfaat bagi masyarakat. Maka digagaslah beberapa kegiatan,” kata Arvi kepada wartawan di salah satu warung kopi di bilangan Jalan Onta Lama, Senin (31/8/2020).

Dalam IMUN Expo tersebut, akan diisi dengan berbagai kegiatan seperti pameran UMKM, pameran inovasi, temu influencer, podcast religi, lomba Tik Tok IMUN, deklarasi, dan launching aplikasi.

Pameran UMKM akan diikuti puluhan UMKM yang ada di Makassar. Sementara, pada pameran inovasi akan memperkenalkan sejumlah gagasan dan inovasi yang akan dilakukan None-Zunmm ketika terpilih sebagai Wali Kota dan Wakil wali Kota Makassar.

Di sesi podcast religi, akan ada diskusi atau sharing ceramah antara salah satu ustaz kondang dengan pasangan None-Zunnun. Sementara di sesi temu influencer, akan ada sharing session yang akan berdiskusi seputar sosok None-Zunnun, dan harapannya untuk Makassar ke depan. Di sela-sela IMUN EXPO juga akan diumumkan pemenang lomba Tik Tok Imun yang dilaksanakan tiga hari sebelumnya.

Puncak dari IMUN Expo adalah deklarasi pasangan None-Zunnun yang akan menyatakan kesiapannya secara resmi untuk ikut bertarung di kontestasi Pilwali Makassar.

Dia melanjutkan, sebelum rangkaian IMUN Expo dilaksanakan, pasangan None-Zunnun akan melakukan ziarah ke makam dua pahlawan asal daerah ini. None ziarah ke Makam Sultan Hasanuddin, sementara Zunnun ke Makam Arung Pallakka.

Selanjutnya, kedua pasangan itu bertemu di Masjid Tua Katangka untuk melaksanakan salat Magrib dan selanjutnya bersama-sama menuju ke CCC, tempat kegiatan IMUN Expo digelar.

Arvi menekankan, karena kondisi pandemi covid-l9 saat ini belum memungkinkan untuk melaksanakan kegiatan dengan mobilisasi massa yang besar, maka peserta IMUN Expo akan dibatasi.

Peserta dibatasi maksimal 200 orang. Terdiri dari partai pengusung, pengisi kegiatan, keluarga pasangan None-Zunnun, perwakilan relawan dan simpatisan, dan media yang akan melakukan peliputan.

“Panitia akan secara ketat menerapkan protokol kesehatan. Sebelum masuk ke lokasi acara, peserta harus dicek suhu tubuhnya. Juga disiapkan handsanitizer dan cuci tangan. Dan wajib mengenakan masker,” pungkasnya.

Penulis: Resti Setiawati

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga