Logo Sulselsatu

Gubernur Nurdin Minta ASN Tidak Berpolitik

Asrul
Asrul

Selasa, 01 September 2020 23:20

Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah. (ist)
Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah. (ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah meminta kepada seluruh jajaran ASN di lingkup Pemerintahan Sulsel untuk kerja profesional dan mengutamakan kepentingan pelayanan masyarakat.

Hal ini ditegaskan Nurdin dalam sambutannya pada acara pelantikan pejabat Eselon II dan pejabat administratif di ruang pola Kantor Gubernur, Selasa (1/9/2020).

Nurdin Abdullah menekankan, bahwa ASN dilarang berpolitik dan tidak boleh ada yang politisasi profesi.

Baca Juga : Disebut Masuk Tim Pemenangan Paslon di Pilgub Sulsel, Ini Kata Nurdin Abdullah

“Masih ada yang politisasi. Saya minta ASN netral. Tidak boleh berpolitik,” tegasnya.

Selain itu, Nurdin juga menegaskan akan terus melakukan mutasi sampai menemukan tim kerja yang pas. Yang mengedepankan kepentingan rakyat. Apa lagi kata dia, tugasnya selama lima tahun berdasarkan amanah rakyat, meningkatkan pembangunan untuk kesejahteraan rakyat.

“Saya mau selesaikan tugas dengan baik. Amanah rakyat, saya hanya lima tahun. Saya tidak ada target politik. Saya minta semua ASN kerja profesional. Kerja sungguh-sungguh nanti hasilnya kita rasakan bersama,” katanya.

Baca Juga : Iksan Iskandar Bersama Warga Jeneponto Terharu Saat Bertemu Nurdin Abdullah

Penulis: Jahir Majid

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...