Nurdin Abdullah Paparkan Capaiannya Pimpin Sulsel Selama Dua Tahun

Nurdin Abdullah Paparkan Capaiannya Pimpin Sulsel Selama Dua Tahun

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah (NA) membeberkan pencapaiannya selama dua tahun kepemimpinannya bersama wakil gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaeman.

Nurdin menjelaskan meski di awal-awal kepemimpinan bersama Andi Sudirman Sulaeman berujung pada hak angket yang dilayangkan oleh DPRD Sulsel. Hal itu menjadi pendongkrak ataupun spirit dalam memimpin Sulawesi Selatan lebih baik lagi.

“Tapi yang berkesan di awal tahun adalah saya di angket dan saya anggap ini spirit buat saya berdua untuk lebih baik lagi,” kata Nurdin saat ditemui di rumah jabatan gubernur Sulsel Jalan Sungai Tangka, Makassar, Jumat (4/9/2020).

Kata Nurdin, salah satu aspek yang dibangun selama dua tahun kepemimpinannya adalah pembangunan jalan menuju Seko yang berada di Luwu Utara.

Nurdin mengata pembangunan jalan Seko di Luwu Utara merupakan aspek yang sangat penting di Sulsel. Baginya dengan membangun fasilitas yang memadai di daerah terisolir akan membangun roda perekonomian yang merata di Sulsel.

“Sehingga ya tentu saya bekerja keras untuk menghadirkan kebutuhan masyarakat baik itu kebutuhan dasar maupun kebutuhan untuk menjalankan roda perekonomian mereka yang kedua Masyakarat di Basten itu juga sekian lama mereka merasakan sulitnya akses menuju ke ibu kota ini juga Alhamdulillah Rantepao bua sudah tembus dan kita berharap 2021 itu suadh tuntas” ungkapnya.

Selain, pembangunan Jalan Seko di Luwu Utara, Nurdin juga mengaku telah membangun bandara Buntu Kunik. Namun hingga kini bandara yang terletak di Tanah Toraja itu masih dalam tahap uji coba.

“Tentu kalau kita lihat apa yang kita lakukan ini termasuk membangun infrastruktur jalan, bandara ini akan mendorong percepatan ekonomi masing masing daerah,” ucapnya.

Nurdin juga menambahkan pembangunan Rest Area yang berada di Sidrap dan Jeneponto masih sedang berjalan. Aspek pembangunan yang disebutkan diatas kata Nurdin berdampak pada pertumbuhan ekonomi yang lebih baik kedepannya.

Hanya saya hingga saat ini pembangunan yang disebutkan Nurdin masih dalam tahap pengerjaan.

“Ini juga penting memberikan dampak pembangunan daerah, ini kita lakukan semata mata untuk, menamba kapasitas pisikal kabupaten kota,” pungkasnya.

Sekedar diketahui Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman dilantik Presiden Joko Widodo pada 5 September 2018 lalu, Besok, 5 September 2020 Nurdin Abdullah genap dua tahun memimpin Sulsel. kepemimpinan Nurdin Abdullah-Sudirman Sulaiman diwarnai sejumlah dinamikan yang menyita perhatian publik.

Penulis: Jahir Majid

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga