Logo Sulselsatu

Nurdin Abdullah Buka Pertandingan Eksibisi Tenis Lapangan Bersama Mitra Kerja Unhas

Asrul
Asrul

Minggu, 06 September 2020 12:30

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah membuka pertandingan eksibisi tenis lapangan bersama mitra kerja Unhas di Lapangan Tennis Rujab Gubernur, Minggu (6/9/2020) pagi.

Usai membuka, Nurdin kemudian ikut bermain tenis, ia berpasangan dengan Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Prof. Budu melawan Wakil Rektor 1 Unhas Prof. Muhammad Restu dan Dekan Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan Unhas Prof. Djamaluddin Jompa.

Dalam laporannya, Prof Budu sebagai ketua panitia menyebutkan, pertandingan ini merupakan rangkaian kegiatan Dies Natalies Unhas ke-64, di mana puncaknya akan dilaksanakan pada 10 September mendatang.

Baca Juga : Disebut Masuk Tim Pemenangan Paslon di Pilgub Sulsel, Ini Kata Nurdin Abdullah

“Hari ini merupakan pertandingan eksibisi di mana konspenya adalah silaturahmi. Terima kasih kepada Pak Gubernut atas fasilitasi yang diberikan,” ujarnya..

Wakil Rektor 1 Unhas Prof Restu mengatakan bahwa eksbisi ini merupakan kegiatan strategis bagi Unhas dan mitranya. Sehingga apa yang dilakukan Unhas selalu bersama mitra untuk membangun upaya maksimal dalam upaya meningkatkan taraf hidup masyarakat.

“Selalu Unhas mendengungkan human university, selalu bersama-sama masyarakat, selalu bersama-sama pemerintah, selalu bersama-sama dengan sektor mitra untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi bangsa ini,” sebutnya.

Baca Juga : Iksan Iskandar Bersama Warga Jeneponto Terharu Saat Bertemu Nurdin Abdullah

Nurdin berharap, dalam HUT atau Dies Natalies ke-64 ini Unhas semakin menjadi world class university (universitas kelas dunia) dan mendorong percepatan pembangunan di Sulsel bahkan di Indonesia. Unhas juga dapat semakin memperlihatkan jati diri sebagai universitas terbaik di Kawasan Timur Indonesia bahkan Indonesia.

Civitas akademika Unhas juga diharapkan memberikan kontribusi nyata pada Unhas dan pembangunan di Sulsel maupun Indonesia.

Ia menambahkan cerita tentang kegemaran dari Gubernur terdahulu, Amin Syam dalam bermain tenis lapangan.

Baca Juga : Taufan Pawe Temui Nurdin Abdullah, Begini Reaksi Relawan

“Bahkan saya ingat betul, waktu Fakultas Kehutanan kita rintis, saya termasuk yang menunggu gubernur di sini untuk minta tandatangannya. Karena ini cara cepat untuk mendapatkan tandantangan gubernur. Karena beliau Pak Amin Syam itu tiada hari tanpa tenis, ternyata hari ini saya juga bisa mengalami hal yang sama,” sebutnya disambut tepuk tangan.

Penulis: Jahir Majid

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...