Irman-Zunnun Akan Gratiskan Air Bersih untuk Rumah Ibadah

Irman-Zunnun Akan Gratiskan Air Bersih untuk Rumah Ibadah

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Makassar, Irman Yasin Limpo – Andi Zunnun Armin NH, akan menggratiskan air bersih untuk rumah ibadah jika diberi amanah memimpin Kota Makassar. Ia menegaskan, rumah ibadah tidak seharusnya dibebani dengan sejumlah pembayaran.

“Kasian pengurus masjid, tiap bulan harus bayar tagihan air. Apalagi saat Bulan Ramadhan, banyak yang menggunakan air untuk wudhu saat shalat tarawih. Pasti tagihan air mereka membengkak,” kata None – sapaan akrab Irman YL, saat bertemu puluhan Ketua RT di Rumah Perjuangan IMUN, Rabu malam, 16 September 2020.

“Masa rumah ibadah kita bebani dengan tagihan air. InsyaAllah jika kami diberi amanah, rumah ibadah akan kami gratiskan air bersihnya,” sambungnya.

Mantan Pelaksana Tugas Bupati Luwu Timur ini mengungkapkan, jika diberi kepercayaan memimpin Kota Makassar, ia akan memperbanyak sumber air baku di Kota Makassar. Sehingga, tidak ada lagi daerah yang mengalami kekeringan saat musim kemarau, dan kesulitan mendapatkan air bersih.

“Kita akan perbanyak sumber-sumber air baku. Jangan lagi ada warga kesulitan mendapatkan air,” ujarnya.

Menurut None, jika pemerintah kota tidak cepat mengambil langkah dalam penyiapan air bersih, maka harga air bersih ke depan akan semakin mahal. Padahal dengan menggunakan teknologi, pemerintah bisa menyiapkan kebutuhan masyarakat air bersih.

“Ini hanya persoalan mau atau tidak, bukan karena tidak bisa,” pungkasnya. (*)

Editor: ANDI

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga