SULSELSATU.com, PANGKEP – Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Prof Dr Muhammad Jufri, MSi,MPsi,Psikolog meninjau asrama siswa di SMK Negeri 6 Pangkep di Pundata Baji Kecamatan Labakkang Kabupaten Pangkep, Sabtu (3/10).
Prof Jufri mengatakan, asrama siswa SMKN 6 yang sudah tidak difungsikan ini menurut rencana akan difungsikan kembali sebagai asrama siswa khusus untuk anak pulau.
Menurut Kepala SMKN 6 Pangkep, Drs. H. Syaharuddin Rahmat, asrama siswa ini sudah lama tidak dipergunakan, padahal bangunan masih bagus.
Kadisdik Sulsel akan memprogramkan menyediakan asrama siswa bagi anak-anak pulau di wilayah Kabupaten Pangkep. Menurutnya, daripada anak-anak di pulau tidak maksimal belajar karena sarana prasarana pendidikan yang tidak memadai dan ketiadaan tenaga pengajar, lebih baik anak-anak pulau dibawa ke daratan (kota) untuk melanjutkan pendidikan.
“Untuk itu kita akan menyiapkan asrama bagi anak-anak dari pulau untuk disekolahkan di dataran,” ujar Prof Jufri.
Asrama siswa yang ada di SMKN 6 Pangkep ini mampu menampung siswa sebanyak 48 hingga 64 orang.
Asrama siswa yang berada di kompleks SMKN 6 Pangkep ini memiliki 8 kamar tidur, setiap kamar bisa menampung siswa sebanyak 6 hingga 8 orang siswa, ada kamar mandi, lemari pakaian dan tempat tidur bertingkat, juga dilengkap dengan dapur umum dan ruang tamu.
Prof Jufri mengatakan, asrama siswa ini akan kembali difungsikan dan diperuntukkan anak pulau yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang SMK atau sederajat.
Namun sebelum ditempati, kata putra kelahiran Pulau Jampea Selayar ini, terlebih dahulu akan direhab ringan karena sejumlah sudut ruangan mengalami kerusakan akibat tak terawat.
Editor: Asrul
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar