Logo Sulselsatu

Fatma Sempatkan Waktu Jadi Pembicara Webinar Perempuan

Asrul
Asrul

Sabtu, 03 Oktober 2020 08:30

istimewa
istimewa

 

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Fatmawati Rusdi memang pandai berbagi waktu dalam melakoni berbagai aktivitas. Di sela-sela jadwal kampanye yang padat, pasangan M Ramdhan Pomanto alias Danny ini meluangkan waktu sebagai pembicara dalam webinar ‘Woman Talk” pada Jumat (2/10/2020).

Calon wakil wali kota Makassar ini didaulat berbagi pengalaman sebagai “perempuan tangguh”. Webinar tersebut diselenggarakan oleh DPW Partai Gelora Sulsel.

Baca Juga : Danny Pomanto Bakal Siapkan Kejutan Pada Perayaan HUT Kota Makassar ke-416 Tahun

Usai menemui warga di RW 3, Kecamatan Bulurokeng, Kecamatan Biringkanaya, mantan anggota DPR RI ini sedianya akan menemui warga di RW 4 tiga puluh menit setelahnya. Nah, jeda waktu itulah yang dimanfaatkan Fatma untuk mengikuti webinar.

Melalui aplikasi Zoom Meeting, Fatma memberikan sambutan kepada seluruh peserta dari atas mobil.

Dalam sambutannya, calon nomor urut 1 ini mengapresiasi kegiatan yang terlaksana. Terlebih temanya tentang perempuan, yang menjadi salah satu fokus kampanyenya menghadapi Pilwalkot Makassar.

Baca Juga : Walikota Tunjuk Pejabat Sementara Direksi Perusda, Dewan: Wujudkan Mimpi Danny-Fatma

Kepada peserta webinar, Fatma juga menyampaikan bahwa dirinya tengah dalam perjalanan menuju titik kampanye untuk menemui warga. Dalam webinar itu, Fatma mengajak kaum perempuan untuk terus menggali potensi diri.

“Mari bertukar ide dan pikiran yang untuk selanjutnya diwujudkan dalam program nyata,” ucap Fatma kepada peserta webinar.

Karena keterbatasan waktu, Fatma tidak bisa bicara berlama-lama. Sebab, mantan ketua TP PKK Sidrap ini sudah tiba di lokasi kampanye.

Baca Juga : Kunjungan ke Sulsel, Jokowi Pakai Jaket Oranye Ala Adama, Plt Gubernur Berbatik Lontara

Saat tiba, Fatma menyampaikan permohonan maaf kepada warga. Dirinya menyampaikan bahwa dirinya terlambat beberapa menit karena mesti mengikuti webinar dalam perjalanan.

“Mohon maaf, ya, bapak-ibu saya datang sedikit terlambat. Tapi, saya langsung bersemangat lihat antusias ta semua. Saya datang di tengah-tengah ta semua untuk meminta doa dan dukungan. Itu akan menjadi kekuatan untuk mewujudkan kemenangan nyata 9 Desember nanti,” beber Fatma.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...
Politik26 November 2024 15:49
Seto Mencoblos di TPS 4, Rezki di TPS 11 Rappocini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi siap menggunakan...
Bisnis26 November 2024 15:31
Khusus Rute Pinrang dan Sengkang, Cahaya Bone Beri Potongan Harga Rp50 Ribu
Salah satunya dengan kolaborasi bersama Kallafriends menghadirkan program #ditraktirkallafriends dengan promo potongan harga hingga 50 ribu ripuah yan...
Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...