Kadisdik Sulsel Lanching One Student One Account

Kadisdik Sulsel Lanching One Student One Account

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Prof Dr Muhammad Jufri, MSi,MPsi,Psikolog melaunching Program One Student One Account (OSOA), atau satu rekening satu pelajar tingkat Kota Makassar yang dilaksanakan di Hotel FourPoints Jl. Andi Jemma Makassar, Senin (5/10/2020).

Hadir Kepala Biro Ekonomi Pemprov Sulsel, Kabag Mikro Kanwil BRI Sulsel, Pimpinan BNI Kantor Cabang Utama Makassar, Sekretaris Disdik Sulsel, Heri Sumiharto, Kepala Bidang Pembinaan SMA Sabri, Kepala Bidang Pembinaan SMK Andi Ernawati, Kepala Bidang GTK & Fasilitasi Melvin Salahuddin, Kepala Bidang PKPLK Basri, Tenaga Ahli Disdik Sulsel, Sarifuddin, para pimpinan perusahaan, para kepala SMA, SMK dan SLB se Kota Makassar.

One Studdent One Account, kata Prof Jufri, dimaksudkan untuk memperkuat literasi keuangan di kalangan pelajar sekaligus mendukung program pemerintah meningkatkan inklusi keuangan Indonesia.

Ia minta kepada seluruh Kepala UPT SMA, SMK dan SLB di Kota Makassar menyukseskan program ini.

Dan tadi pagi, kata Prof Jufri, telah melaporkan kepada Gubernur, bahwa pagi ini seluruh pelajar SMA, SMK dan SLB se Kota Makassar mendukung program OSOA, One Student One Account.

Sebelum acara launching, Prof Jufri melakukan kunjungan ke stand pameran produk unggulan siswa SMK Kota Makassar. Mantan Dekan Fakultas Psikologi UNM ini mengaku bangga dan memberi apresiasi yang tinggi terhadap hasil kreasi dan inovasi siswa SMK.

Ia mengharapkan kepada Kepala SMK yang memiliki produk inovasi yang betul-betul lahir dari karyanya untuk segera dipatenkan sebagai hak cipta untuk menghindari klaim orang lain.

Pada kesempatan yang sama, Prof Jufri juga menyaksikan penandatangan MoU antara pimpinan perusahaan dengan sejumlah Kepala SMK se Kota Makassar. Ada sekitar 8 Kepala SMK melakukan penandatangan MoU, di antaranya SMKN 3 Makassar dengan PT Mega Putra Sejahtera, SMKN 4 dengan Alfa Midi, SMKN 5 dengan PT H Kalla, SMKN 6 dengan Hotel Serathon FourPoint, SMKN 7 dengan PT Penerbit Erlangga, SMKN 9 dengan Hotel Aryadua, SMKN 9 dengan CV Mina Teknik Enggineering, dan SMKN 10 degnan PT Telkom.

Prof Jufri memberikan penghargaan yang tinggi kepada semua pimpinan perusahaan/industri yang telah ikut serta mendorong, dan memberikan support dalam pengembangan pendidikan di Sulawesi Selatan.

“Acara hari ini terasa spesial dan menurut saya spektakuler. Karena itu saya ucapkan banyak terima kasih kepada Kacabdis Wilayah I dan II. Ini artinya kekompakan dan sinergitas sudah tercipta di wilayah I dan II, terutama juga kepada para Kepala UPT, SMA, SMK dan SLB di Kota Makassar,” tuturnya.

Prof Jufri mengharapkan kepada para Kepala UPT se Kota Makassar untuk selalu menjadi contoh yang baik bagi daerah lain di Sulsel. Kita mengharapkan semua SMK dan SMA di Makassar jadi parameter kemajuan pendidikan di Sulawesi Selatan.

Usai acara launching OSOA, Prof Jufri melakukan pertemuan khusus dengan para kepala SMA, SMK dan SLB se Kota Makassar.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga