Legislator Makassar Desak Proyek Metro Tanjung Bunga Disetop

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar DPRD meminta agar proyek Metro Tanjung Bunga disetop yang anggarannya mencapai Rp127 miliar.
Wakil Ketua DPRD Kota Makassar, Andi Nurhaldin NH mengatakan, anggaran yang dialokasikan sebesar Rp127 miliar dialihkan ke penanganan Covid-19. Sebab, kondisi Kota Makassar saat ini tengah upaya pemulihan ekonomi.
“Sebaiknya anggaran itu untuk penanganan Covid-19. Apalagi proyek Metro Tanjung Bunga bunga bukan sesuatu hal yang sifatnya mendesak,” ucap Nurhaldin.
Pihaknya telah membuat rekomendasi untuk menolak pembangunan pedestrian Metro Tanjung Bunga sejak Juni lalu. Sehingga, proses tender yang dilakukan saat ini minta untuk disetop.
“Komisi C telah mengeluarkan rekomendasi penolakan proyek metro tanjung bunga,” jelas Nurhaldin.
Alasannya, Nurhaldin menjelaskan, kawasan metro tanjung bunga terbagi atas delapan sertifikat hak milik yang punya lahan. (*)
Editor: ANDI
Cek berita dan artikel yang lain di Google News