Logo Sulselsatu

Erna Rasyid Taufan: MAS Jadi Wadah Guru, Orangtua dan Siswa

Yulhaidir Ibrahim
Yulhaidir Ibrahim

Jumat, 09 Oktober 2020 16:29

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE — Majelis Anak Shaleh (MAS) Kota Parepare menggelar kegiatan rutin Bina Iman Tangguh Beretika Majelis Anak Shaleh (Bintang Emas), melalui virtual. Pekan ini dengan mengangkat tema “Imanku, Ilmuku, Amalku, hanya untuk Allah SWT”, Jumat, (9/10/2020).

Kegiatan tersebut menghadirkan 3 narasumber yakni, Dewan Pembina MAS Kota Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan, Pimpinan Pondok Pesantren PPTQ Al Imran Al Jazary, Ustadz Humaedi Hatta yang juga merupakan juara hafidz Internasional di Jordan dan di Iran, Ketua MAS Kota Parepare, Muh Saleh dan ustad Dahlan sebagai host.

Dewan Pembina MAS Kota Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan menyampaikan, bahwa melalui kegiatan MAS ini dapat mengembangkan bakat peserta yang hadir terutama menjadikan Al Quran sebagai pedoman dan pengobat hati.

“Di sini kita bisa belajar dan berbagi ilmu banyak hal. Karena setiap hari kita harus belajar, dan ada hadits mengatakan bahwa, kejarlah ilmu dari buaian sampai ke liang lahat,” kata Erna.

Erna mengaku bersyukur atas program yang diselenggarakan oleh MAS Kota parepare ini, karena selain menambah ilmu, juga menjadi wadah untuk bermajelis dengan para guru, Orangtua murid, serta Anak-anak MAS.

“Kita harus susun program ke depan, karena kalau kita tidak ada konsep untuk melaksanakan kegiatan seperti ini, maka sifatnya hanya menggugurkan kewajiban saja. Semoga dengan adanya program ini, dapat berbagi ilmu dan berkah karena tidak ada ilmu yang berkurang jika kita sudah membagikannya,” tandasnya.

Penulis : Andi Fardi

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Berita Utama15 April 2025 16:58
Kejari Jeneponto Gelar Rapat Koordinasi Pengawasan Aliran Kepercayaan dan Aliran Keagamaan di Masyarakat
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Kejaksaan Negeri (Kejari) Jeneponto menggelar Rapat Koordinasi Pengawasan Aliran Kepercayaan dan Aliran Keagamaan dalam ...
Makassar15 April 2025 16:24
Pemkot Makassar Libatkan Masyarakat Rancang Makassar Super Apps
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) melibatkan masyarakat secara langsung ...
Bisnis15 April 2025 11:50
Perkuat Layanan Mining Logistic, Kalla Lines Tambah Armada Baru
Kalla Lines kembali menunjukkan keseriusannya dalam memperkuat layanan logistik maritim....
Sulsel15 April 2025 10:20
Gurita Beku Bantaeng Berhasil Tembus Pasar Mexico untuk Pertama Kalinya
SULSELSATU.com, BANTAENG – Komoditas asal Sulawesi Selatan (Sulsel) kembali berhasil menembus pasar global. Senin (14/4) sebanyak 22 ton gurita ...