Logo Sulselsatu

Danny: Warga Makassar Tidak Bisa Dipengaruhi Beras dan Uang

Yulhaidir Ibrahim
Yulhaidir Ibrahim

Jumat, 16 Oktober 2020 11:10

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Calon Wali Kota Makassar nomor urut 1 Mohammad Ramdhan ‘Danny’ Pomanto atau biasa disapa Danny Pomanto berharap Pilkada menjadi ajang pertarungan gagasan dan program.

Tidak boleh ada upaya kriminalisasi sampai berusaha mendiskualifikasi calon. Hanya untuk mendapatkan kekuasaan. Biarkan rakyat memilih calon pemimpin yang dianggap terbaik.

“Warga Makassar sudah cerdas dalam berpilkada. Tidak akan terpengaruh dengan beras dan uang. Buktinya kolom kosong menang tahun 2018,” ungkap Danny saat memanfaatkan jadwal kampanye di Kecamatan Mariso, Kamis (15/10/2020).

Danny mengaku terusik dengan adanya laporan dan tudingan bagi-bagi beras dan uang kepada warga. “Itu bukan cara-cara kami,” katanya.

Danny juga mengimbau, agar tidak melawan kecerdasan masyarakat di Kota Makassar.

“Perlu kita ketahui, warga Makassar itu pemberani. Semakin ditekan semakin tidak takut. Unik memang. Karena itu kita berani melawan penjajah,” ungkap Danny.

Warga yang hadir saat dialog mendukung konsistensi Danny Pomanto membangun lorong. Lorong sebagai sel kota adalah pusat dari berbagai macam persoalan. “Jika selnya bagus, sehat juga kotanya,” kata Danny. “Betul pak,” teriak warga.

Jika diamanahkan menjadi komandan Kota Makassar bersama Fatmawati Rusdi, Danny berjanji akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat lorong dua kali lebih baik lagi.

“Ekonomi dalam lorong baik. Masyarakat akan sejahtera. Bisa bayar biaya sekolah, BPJS, sampai cicil kendaraan dan rumah,” ungkap Danny.

“Jika kami terpilih nanti, insya Allah tugas pemerintah adalah mendatangkan uang ke dalam lorong. Tidak membiarkan warga jadi peminta-minta di pinggir jalan,” tegas Danny. (*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...
Politik26 November 2024 15:49
Seto Mencoblos di TPS 4, Rezki di TPS 11 Rappocini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi siap menggunakan...
Bisnis26 November 2024 15:31
Khusus Rute Pinrang dan Sengkang, Cahaya Bone Beri Potongan Harga Rp50 Ribu
Salah satunya dengan kolaborasi bersama Kallafriends menghadirkan program #ditraktirkallafriends dengan promo potongan harga hingga 50 ribu ripuah yan...
Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...