Logo Sulselsatu

Dekatkan Program, Salam Cantik Millenial SS AK Kunjungi Rumah Warga dan Pasar

Yulhaidir Ibrahim
Yulhaidir Ibrahim

Minggu, 18 Oktober 2020 22:26

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, BARRU- Tim Salam Cantik Millenial Calon Bupati Suardi Saleh dan Calon Wakil Bupati Barru Aska M bagi-bagi masker dan brosur yang berisikan program, Ahad (18/10/2020).

Nampak mereka menyasar Pasar Palanro dan kediaman warga di Kecamatan Mallusetasi. Tak jarang warga menyambut baik kehadiran para perempuan cantik ini seraya berteriak dengan sorakan “Oppoi,”

Ketua Tim Salam Cantik Millenial SS-AK Novianti S Labolo mengatakan kegiatan ini dalam upaya ikut mengkampanyekan penggunaan masker dan program-program SS-AK.

“Semaksimal mungkin kita sapa warga untuk tetap memakai masker, kami juga ada bagi-bagi masker. Ya sebagai kampanye agar tetap memperhatikan protokol kesehatan,” kata Perempuan lahiran Lawallu yang biasa disapa Novi ini disela kegiatannya.

Novi yang juga Duta Pariwisata Barru 2017 ini menyebut jika selain masker timnya juga membagikan brosur berisi program SS AK.

“Karena ini pandemi covid, ada batasan kampanye bagi warga yang hadir, selain bagi masker kami juga menyampaikan program-program SS-AK ke warga langsung agar bisa difahami, terlebih warga Barru saya rasa tahu yang mana program yang realistis untuk dijalankan kedepan,” sebut Novi yang juga Putri Pariwisata Nusantara.

Diketahui program Suardi Saleh dan Aska M ini diantaranya Penuntasan Reformasi Birokrasi/Pemerintahan Melayani. Pendidikan & Kesehatan yang Berkualitas. Modernisasi Pertanian. Infrastruktur Fisik dan Ekonomi Berbasis Wilayah. Pembangunan Kawasan Industri Halal Serta BLK di Setiap Kecamatan. Bantuan Modal Kerja Bagi UMKM. Pembangunan Sektor Pariwisata Berbasis Masyarakat. Optimalisasi Peran Pemuda & Olah Raga. Aktualisasi Nilai Seni Budaya. Pembangunan dan Optimalisasi Rumah Tahfidz di Setiap Kecamatan.

Penulis : Asriadi Rijal

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 November 2024 20:47
VIDEO: Ibu di Morowali Utara Bertemu Anak yang Hilang Selama 26 Tahun Silam
SULSELSATU.com – Seorang ibu di Morowali Utara, Sulawesi Tengah bertemu dengan anaknya yang hilang selama 26 tahun. Momen haru tersebut terekam ...
Pendidikan26 November 2024 19:00
Selamat! Ini Daftar Pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) resmi mengumumkan pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024 dengan Tema The Wait Is Over....
Video26 November 2024 18:37
VIDEO: Viral, Seorang Ibu Nangis Keluhkan Pelayanan Puskesmas
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan video amatir seorang ibu yang menangis keluhkan pelayanan Puskesmas. Kejadian itu terjadi di Puskes...
Bisnis26 November 2024 17:49
Promo Pemilu Honda, Gratis Angsuran 5 Kali dan Potongan Setiap Bulan
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) spesial pada hari Pemilihan Umum (Pemilu) tahun ini menghadirkan promo Pemilu....