SULSELSATU.com, MAKASSAR – M Yamini, warga Jalan Bitowa, Kelurahan Bitowa, Kecamatan Manggala mengaku kagum dengan kepemimpinan Danny Pomanto.
Sebagai pengusaha yang sering keluar daerah, Yamini mengaku bisa membandingkan perkembangan kota Makassar dengan daerah di sekitarnya.
“Makassar luar biasa saat dipimpin Pak Danny,” kata Yamini, Minggu (18/10/2020).
Warga Bitowa, katanya, sangat terbantu dengan banyaknya program pemberdayaan lorong di zaman pemerintahan Danny Pomanto.
“Contohnya truk angkutan sampah Tangkasaki. Ini program luar biasa yang tidak pernah dipikirkan oleh pemimpin sebelumnya,” kata Yamini.
Menurutnya, Tangkasaki bukan hanya semata truk. Tapi modelnya yang sederhana membuat sampah tidak berserakan saat proses pengangkutan.
“Operator Tangkasaki juga rajin masuk lorong mengambil sampah,” katanya.
Yamini mendoakan Danny kembali terpilih menjadi komandan Kota Makassar. Sehingga mampu menuntaskan program pemberdayaan masyarakat lorong yang saat ini terbengkalai.
“Masih banyak lorong dan drainase yang butuh sentuhan Pak Danny,” ungkapnya.
Warga Kelurahan Bitowa Kecamatan Manggala menghadiri kampanye dialogis Calon Wali Kota Makassar nomor urut 1 Mohammad Ramdhan Pomanto atau Danny Pomanto, Minggu (18/10/2020).
Warga meminta agar Pilkada Makassar menjadi ajang bagi setiap calon untuk mengkampanyekan program dan gagasan membangun Kota Makassar.
“Tahun 2020 adalah tahunnya pemilih cerdas,” kata Edo.
Danny mengaku bersyukur, karena sejumlah program lorong bisa dirasakan manfaatnya untuk warga.
“Insya Allah saya cuma bisa bilang satu kata, tungguma,” kata Danny.
“Perbaikan drainase, lampu lorong, dan jalan lorong masuk agenda prioritas Adama,” tambah Danny. (*)
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar