Logo Sulselsatu

RSUD Andi Makkasau Capai Progres Kinerja Tertinggi SKPD se-Parepare

Yulhaidir Ibrahim
Yulhaidir Ibrahim

Sabtu, 24 Oktober 2020 11:46

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau menjadi SKPD atau OPD lingkup Pemkot Parepare dengan progres kinerja tertinggi se-Kota Parepare.

Itu berdasarkan laporkan realisasi pelaksanaan kegiatan pembangunan pencapaian kinerja SKPD tahunan sampai dengan Triwulan III per September 2020 dalam Rapat Koordinasi Monev Triwulan III di Ruang Pola Kantor Wali Kota Parepare, Jumat, (23/10/2020).

Kepala Bappeda Parepare Samsuddin Taha dalam laporannya menyebutkan, RSUD Andi Makkasau adalah SKPD dengan progres kinerja tertinggi pada triwulan III yakni 88,66 persen.

“Jadi RSUD Andi Makkasau dengan capaian kinerja pembangunan sebesar 88,66 persen dan realisasi penyerapan anggaran sebesar 88,61 persen,” ungkap Samsuddin Taha.

Di posisi kedua setelah RSUD Andi Makkasau, kata Samsuddin, adalah Dinas Perpustakaan dengan progres 84,33 persen, dan posisi ketiga Dinas Pemadam Kebakaran dengan progres 83,99 persen.

Samsuddin juga merincikan SKPD dengan progres kinerja terendah yakni Dinas Pendidikan dengan progres 36,38 persen, Dinas Tenaga Kerja 43,15 persen, dan Dinas PPKB 52,78 persen.

Sementara SKPD dengan progres realisasi keuangantertinggi juga ditempati RSUD Andi Makkasau dengan progres 88,61 persen. Disusul Dinas Perdagangan dengan progres 67,55 persen, dan BPBD dengan progres 63,92 persen.

Sedangkan SKPD dengan progres realisasi keuangan terendah adalah Dinas Perumahan, Pemukiman dan Pertanahan dengan progres 9,58 persen, Dinas Pendidikan 20,82 persen, dan Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata 23,28 persen.

Penulis : Andi Fardi

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar26 November 2024 22:38
KPU Makassar Musnahkan 2.150 Surat Suara Rusak Jelang Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar melakukan pemusnahan terhadap 2.150 surat suara yang rusak dan tidak layak paka...
Video26 November 2024 22:36
VIDEO: Jelang Pencoblosan, Gakkumdu Luwu Timur Amankan 121 Amplop Berisi Uang Rp200 Ribu
SULSELSATU.com – Sentra Gakkumdu Luwu Timur mengamankan 121 amplop menjelang pemungutan suara Pilkada 2024. Amplop tersebut diduga milik salah s...
Makassar26 November 2024 21:17
Jelang Pencoblosan, Appi Zikir dan Doa Bersama di Panti Asuhan
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua DPD II Golkar Kota Makassar, Munafri Arifuddin kunjungi panti asuhan Ummu Aiman sekaligus menggelar dzikir dan doa ...
Video26 November 2024 20:47
VIDEO: Ibu di Morowali Utara Bertemu Anak yang Hilang Selama 26 Tahun Silam
SULSELSATU.com – Seorang ibu di Morowali Utara, Sulawesi Tengah bertemu dengan anaknya yang hilang selama 26 tahun. Momen haru tersebut terekam ...