Logo Sulselsatu

Sekjen ICMI: Appi-Rahman akan Bawa Makassar Bangkit dan Lebih Berjaya

Asrul
Asrul

Senin, 02 November 2020 15:20

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekretaris Jenderal (Sekjend) ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI), Mohammad Jafar Hafsah, memuji visi dan misi pasangan calon Wali kota dan Wakil Wali kota Makassar, Munafri Arifuddin-Abd Rahman Bando (Appi-Rahman).

Hal tersebut disampaikannya dalam Bedah Visi Misi Appi-Rahman “Pendidikan, Kebudayaan dan Literasi” di Aryaduta Hotel, Jl Somba Opu Makassar, Minggu (1/11/2020).

Di awal acara, Sekjend Asosiasi Penulis Profesional Indonesia (Penpro) Pusat, Bachtiar Adnan Kusuma, yang bertindak sebagai host memaparkan visi misi Appi-Rahman di bidang pendidikan, kebudayaan dan literasi.

Baca Juga : Ketua Tim Appi-Rahman Soroti Politik Anggaran Pemkot Makassar

“Salah satu yang disebutkan dalam visi dan misi Appi-Rahman bahwa kalau terpilih akan mengembangkan literasi lorong,” kata Bachtiar Adnan.

Di bidang kebudayaan, lanjut dia Appi-Rahman akan memberikan perhatian yang sangat serius bagi para pekerja seni, seniman dan budayawan dalam bentuk intensif.

“Pak Appi adalah calon walikota yang menempatkan pendidikan sebagai salah satu fokus yang sangat fundamental untuk diberikan perhatian,” katanya.

Baca Juga : Dukungan Makin Massif, Giliran Komunitas Warga Soppeng Tegas Pilih Appi-Rahman

Menanggapi hal itu, Mohammad Jafar Hafsah mengatakan, bahwa visi misi dari Appi-Rahman tersebut selalu dipakai dalam konstitusi.

“Jadi kalau visi daripada Makassar bangkit itu adalah kesejahteraan kemudian berkeadilan, berbudaya dan berkelanjutan, 4 kata-kata yang selalu dipakai dalam kita punya juga konstitusi menggunakan label itu, pancasila juga menyangkut itu kecuali berkelanjutan,” terangnya.

Berbicara kata sejahtera, kata dia yang pertama harus hadir yakni pendidikan.

Baca Juga : Makin Massif, Pengalihan Pilihan ke Appi-Rahman, Pengamat: Warga Memilih yang Tepat untuk Dipilih

“Kalau kita sudah berbicara sejahtera di situ pertama akan ada pendidikan, harus muncul sebagai kalau pilar, dia sebagai betonnya pilar itu,” katanya.

“Pendidikan itu adalah cara yang paling mendasar yang harus didapatkan oleh manusia-manusia yang lahir, dia harus mendapatkan pendidikan,” lanjutnya.

Dikatakan Jafar bahwa Appi-Rahman adalah pasangan bagus yang akan membawa Makassar lebih berjaya.

Baca Juga : Appi-Rahman Unggul di Debat Kedua Pilwali Makassar, Ekonom Senior Hingga Sosiolog Sebut Programnya Solutif

Appi-Rahman pasangan yang bagus, yang akan membawa Makassar lebih berjaya, lebih baik,” tuturnya.

Jafar juga mengatakan bahwa Makassar harus menjadi kiblat orang Indonesia jika ingin ke timur.

“Dari Appi, bisa membawanya begitu. Untuk itu dia harus membawa budayanya lebih tinggi yaitu bagaimana dia memberikan perhatian kepada pendidikan, pekerja orang yang berkerja di situ, dan kepada lembaga-lembaga literasi termasuk tadi perpustakaan,” katanya.

Baca Juga : Kreatif, Appi dan Rahman Main Film Juga, Viral di Medsos

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan26 November 2024 19:00
Selamat! Ini Daftar Pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) resmi mengumumkan pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024 dengan Tema The Wait Is Over....
Video26 November 2024 18:37
VIDEO: Viral, Seorang Ibu Nangis Keluhkan Pelayanan Puskesmas
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan video amatir seorang ibu yang menangis keluhkan pelayanan Puskesmas. Kejadian itu terjadi di Puskes...
Bisnis26 November 2024 17:49
Promo Pemilu Honda, Gratis Angsuran 5 Kali dan Potongan Setiap Bulan
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) spesial pada hari Pemilihan Umum (Pemilu) tahun ini menghadirkan promo Pemilu....
Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...