SULSELSATU.com – Pjs Bupati Luwu Utara Muhammad Iqbal Suhaeb menyaksikan Debat Publik Paslon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Utara di Makassar, Minggu (22/11) yang disiarkan langsung oleh Kompas TV.
Iqbal berharap dalam pelaksanaan pilkada serentak 2020 di Kabupaten Luwu Utara berlangsung bersih dari kasus konfirmasi positif Covid-19. Mengingat pilkada serentak tersebut digear di tengah pandemi covid-19.
“Pilkada tahun ini digelar di tengah pandemi Covid-19. Nah, kita tidak mau ada klaster Pilkada di Luwu Utara,” kata Iqbal Suhaeb
Baca Juga : Jadi Perusahaan Pembayar Pajak Terbesar, BRI Diapresiasi Oleh Negara
Ia berharap dalam pelaksanaannya nanti pilkada menerapkan protokol kesehatan secara ketat untuk mencegah penyebaran covid-19.
“Saya minta kepada seluruh masyarakat, serta para panitia dan petugas, agar benar-benar melaksanakan protokol kesehatan,” tegasnya.
Pjs Bupati Luwu Utara berharap pilkada pada bulan depan berlangsung aman dan damai.
Baca Juga : VIDEO: Kebakaran di Desa Tolada Luwu Utara, Rumah Ludes Terbakar
“Semoga Pilkada pada 9 Desember 2020 mendatang dapat berjalan dengan aman dan damai,” harapnya.
Penulis: Warda
Editor: Andi Hermanto
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar