Logo Sulselsatu

Jangan Lupa Tips Berkendara Sepeda Motor Saat Hujan

Uje Jaelani
Uje Jaelani

Sabtu, 16 Januari 2021 15:09

Sejumlah pengendara roda dua menerobos hujan yang mengguyur Kota Makassar, Rabu (7/11/2018). (Sulselsatu/Moh Niaz Sharief)
Sejumlah pengendara roda dua menerobos hujan yang mengguyur Kota Makassar, Rabu (7/11/2018). (Sulselsatu/Moh Niaz Sharief)

SULSELSATU.com, Makassar – Sejak akhir tahun 2020, intensitas hujan turun terus meningkat. Untuk itu, pengguna sepeda motor wajib waspada dan berhati-hati saat berkendara di jalan serta menjalankan teknik keselamatan berkendara (safety riding) dan tepat mematuhi protokol kesehatan.

Di musim penghujan awal tahun 2021 ini, Yamaha Riding Academy (YRA) berbagi tips berkendara sepeda motor saat hujan yang menyangkut pengendara, kendaraan dan lingkungan atau cuaca. Ada beberapa poin yang diberikan agar menjadi panduan tetap berkendara dengan safety meskipun menghadapi hujan saat di jalanan.

”Saat musim hujan pengendara sepeda motor wajib tetap menjaga keselamatan berkendara. Terkait dengan hal itu, YRA mempunyai tips yang dapat digunakan oleh bikers kala memacu sepeda motor di tengah kondisi hujan. Dalam keadaan seperti itu, safety riding sangat penting dijalankan,” jelas Koordinator YRA main dealer Yamaha area Sulselbar, Ilham Aziz, Sabtu, (16/1/2021).

Baca Juga : Yamaha Segarkan R15 Connected Series dengan Warna dan Grafis Baru

Berikut tips berkendara sepeda motor saat hujan:

1. Pengendara
Persiapkan jas hujan yang sesuai dengan ukuran badan, menggunakan helm dengan visor bening karena saat hujan memungkinkan visor helm berkabut sehingga mengganggu fokus saat berkendara.

Gunakan sepatu anti air atau karet, tidak disarankan menggunakan sandal agar perlindungan kaki lebih maksimal. Hindari melakukan pengereman secara mendadak dan keras karena saat kondisi hujan, jaga jarak aman dengan kendaraan di sekitar serta menggunakan perlengkapan berkendara yang berwarna terang agar mudah terlihat oleh pengendara lain.

Baca Juga : Festival Modifikasi Terbesar se-Indonesia Fazzio Modifest 2024 Segera Hadir di Makassar

2. Kendaraan
Ban dalam kondisi baik (tidak gundul), memiliki tekanan angin standar agar tidak mudah selip, area penting tidak terbuka (saringan udara, CVT area) supaya motor tidak mudah mogok atau rusak, kondisi rem baik atau pakem, dan semua lampu dalam keadaan baik (lampu depan, sein, rem, senja) agar mudah terlihat oleh pengendara lain karena cuaca gelap.

3. Lingkungan atau Cuaca
Kenali kondisi jalan (rusak, lubang, banjir) agar terhindar dari potensi bahaya saat melewati area tresebut, jika hujan lebat dan mengganggu jarak pandang sebaiknya menepi di jalur yang aman dan tetap mematuhi rambu-rambu yang ada.

Jika kondisi sudah gerimis sebaiknya menggunakan jas hujan jangan menunggu hujan deras, jangan mendadak jika menepi untuk menggunakan jas hujan supaya menghindari bahaya seperti tertabrak oleh pengendara di belakang. Kemudian, jika terdapat genangan air yang cukup tinggi disarankan tidak memaksa untuk melewati atau menerobos, karena akan mengganggu kinerja mesin motor.

Baca Juga : Teknologi YECVT Pertama Yamaha, Hadirkan Mode Berkendara Sport Sensasi Turbo

“Pentingnya selalu menjalankan safety riding kala berkendara termasuk dalam kondisi hujan wajib diterapkan pengguna sepeda motor. Dengan begitu tidak hanya menjaga keselamatan diri sendiri tapi juga pengendara lainnya yang diinginkan oleh semua pihak untuk kepentingan bersama,” pungkasnya.

Penulis: Sri Wahyudi Astuti
Editor : Uje Jaelani

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...