SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe, meminta agar Kepala Badan Kepegawaian Dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Gustam Kasim, mampu melahirkan SDM terbarukan lingkup Pemkot Parepare.
Hal ini disampaikan Walikota dua periode itu usai melantik dan mengambil sumpah enam pejabat pimpinan tinggi pratama dan pejabat administrasi lingkup Pemerintah Kota Parepare, digelar di Ruang Pola Kantor Walikota, Jumat (22/1/2021).
“BKPSDM adalah otak dari roda Pemerintahan yang dipercaya membangun dan meningkatkan SDM pegawai. Saya minta lahirkan SDM terbarukan yang produktif dan inovatif,” ujarnya.
“Hasilkan ASN profesional, memiliki nilai dasar, etika profesi, bebas dari intervensi politik dan praktek KKN, dalam rangka pelaksanaan tugas pelayanan publik serta tugas pemerintahan dan pembangunan,” tambahnya.
Menurut Taufan Pawe, penyelenggaraan pemerintahan diperlukan birokrasi yang baik. Dimana birokrasi dapat berjalan dengan baik, bila pejabatnya orang yang baik. Kepala BKPSDM saat ini dinilai memiliki kompetensi yang dibutuhkan untuk mengemban tugas dan tanggungjawab dalam jabatan, serta dipandang cakap dan mampu mempercepat terwujudnya tujuan organisasi, maupun visi misi Kota Parepare.
“Saya ingatkan, jabatan yang diamanatkan saat ini diikuti harapan besar dari masyarakat, daerah dan pemerintah agar memberikan kontribusi positif,” tandasnya.
Penulis : Andi Fardi
Editor: Didi
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar