Logo Sulselsatu

Gerak Cepat, Ketua DPRD Makassar Kirim Surat Pengesahan Danny-Fatma ke Gubernur Sulsel hari Ini

Asrul
Asrul

Jumat, 29 Januari 2021 10:10

(Sulselsatu/Kink Kusuma Rein)
(Sulselsatu/Kink Kusuma Rein)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar akan mengirimkan surat hasil rapat paripurna pengesahan pasangan Mohammad Ramdhan Pomanto-Fatmawati Rusdi (Danny-Fatma) sebagai Walikota dan Wakil Walikota Makassar terpilih ke Gubernur Sulsel.

Hal tersebut dibenarkan oleh Kabag Persidangan DPRD Kota Makassar, Jabbar, bahwa saat ini pihaknya sedang merampungkan persuratan untuk dikirim ke Gubernur.

“Hari ini. Ini sementara kita rampungkan supaya tidak ada lagi kekurangan sambil saya menunggu petunjuk dari ketua DPRD,” ujar Jabbar saat dihubungi oleh Sulselsatu.com, Jumat (29/1/2020)

Baca Juga : Rudianto Lallo Ingatkan Polisi Jaga Netralitas di Pilkada 2024

Jabbar mengatakan sudah menyiapkan semuanya, saat ini, dirinya hanya menunggu petunjuk teknis dari Ketua DPRD Kota Makassar Rudianto Lallo.

Pasalnya, Rudi akan mengantarkan sendiri surat hasil paripurna ke Gubernur Sulsel

“Rencana beliau mau menyerahkan langsung ke Kepala Biro Pemerintahan,” ujarnya.

Baca Juga : Moment Ketua DPRD Makasaar Rudianto Lallo Bacakan Teks Proklamasi Peringatan HUT RI ke-79

Saat ditanyakan jamnya, Japar mengaku tidak dapat menentukan, ia hanya menunggu arahan Ketua DPRD

“Saya ini tinggal tunggu saja (arahan),” pungkasnya.

Penulis: Resti Setiawati
Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar28 November 2024 19:58
Koordinator RC-08 Prabowo-Gibran Sulsel Sambut Gembira Kemenangan Andalan Hati
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Koordinator Daerah Relawan Club 08 Prabowo-Gibran Provinsi/Wilayah Sulsel Mastan, menyambut gembira hasil hitung cepa...
Politik28 November 2024 19:26
KPU Sulsel Minta Tunggu Hasil Rekapitulasi Resmi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sejumlah lembaga survei dan konsultan politik telah merilis hasil hitung cepat (quick count) Pilkada serentak 2024 d...
Politik28 November 2024 19:11
Danny Pomanto Ingatkan Masyarakat Tetap Jaga Persatuan Usai Pencoblosan
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto mengingatkan seluruh masyarakat agar tetap menjaga persatuan dan kedamaian usa...
Politik28 November 2024 19:07
KPU Pastikan Pilkada di Sulsel Tanpa PSU
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Sulawesi Selatan berjalan lancar, aman, dan terkendali. Kom...