Logo Sulselsatu

Ole Pastikan Hari Ini Debut Diallo Lawan Liverpool

Asrul
Asrul

Sabtu, 30 Januari 2021 05:01

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, Manchester – Amad Diallo akan menjalani debutnya untuk Manchester United hari ini, Sabtu (30/01/2021).

Diallo disiapkan Ole Gunnar Solksjaer masuk dalam susunan tim U-23 Manchester United dalam laga Liga Premier 2 melawan tim U-23 Liverpool di Anfield.

Sejak resmi direkrut dari klub Serie-A Italia, Atalanta, fans MU penasaran melihat aksi Diallo di lapangan. Apakah harga mahal yang rela dibelanjakan MU setara dengan kualitasnya?

Baca Juga : Babak Belur! Liverpool Bantai Manchester United 7-0

Diallo datang ke Old Trafford awal bulan ini. Dia langsung berlatih dengan skuad utama. Tujuannya, untuk memperkenalkan sepakbola Inggris kepadanya.

“Ya, Amad (Diallo) akan bermain dalam pertandingan melawan Liverpool di U-23. Dia telah berlatih dengan sangat baik dan beradaptasi. Dia siap untuk mendapatkan waktu bermain dan suasana pertandingan,” beber Ole, di laman resmi MU.

Baca Juga : MU dan Liverpool Siap-siap Timang 6 Gelar Juara Manchester City

“Saya sangat menantikan untuk melihatnya. [Liverpool?] Ini dia. Selamat datang di sepak bola Inggris!” tutup Ole.

Jika Diallo tampil mengesankan di laga hari ini, bisa jadi dia akan langsung promosi ke tim utama. Ini adalah pertandingan kedua tim U-23 MU di tahun 2021. Di laga sebelumnya, anak-anak muda Red Devils mengalami kekalahan 4-2 dalam laga tandang melawan Leicester City.

Editor: Midchal

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...