Logo Sulselsatu

Tak Ada Aturan yang Dilanggar, Danny Akan Undang Lagi ASN Pemkot

Asrul
Asrul

Senin, 01 Februari 2021 22:31

Danny Pomanto. (Foto: Resti Setiawati).
Danny Pomanto. (Foto: Resti Setiawati).

SULSELSATU.com, Makassar – Walikota Makassar terpilih, Danny Pomanto berencana mengundang kembali Aparatur Sipil Negara (ASN) di sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) akhir pekan ini. Ia menegaskan, pertemuan yang digagasnya itu tak ada yang melanggar aturan.

“Sudah kita lihat Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) bilang itu tidak masalah. Secara etika kita mengundang mereka, bukan memanggilnya. Kalau memanggil, mereka itu bukan anak buah,” ujar Danny di kediaman pribadinya, Jalan Amirullah, Senin (1/2/2021).

Di pertemuan itu, akan ada banyak yang ditanyakannya. Danny mengaku memerlukan informasi lebih di setiap SKPD, sebelum pelaksanaan pelantikannya. Sebab, ia tidak bisa hanya menduga-duga tanpa data yang pasti.

Baca Juga : Pemkot Makassar dan DPRD Sepakati KUA-PPAS APBD Tahun 2025

“Misalnya bocoran Covid-19, katanya obat-obatnya tidak ada. Baru saya tahu ini tidak ada obatnya. Jadi tidak ada uangmu di Dinas Kesehatan? Tidak ada pak. Jadi dimana uangmu selama ini? Nah artinya ini barang saya perlu saya tanya, perlu komunikasi. Saya undang, terserah mau datang atau tidak,” jelas Danny lagi.

Danny mengatakan yang diundang yang terpercaya datanya dan punya kredibilitas. “Rencananya akhir pekan ini setelah saya pulang dari Jakarta. Nanti juga di pertemuan berikutnya, saya mau bahas percepatan penanganan covid-19, penanggulangan kemacetan, penanggulangan banjir,” tutur Danny.

Terkait tanggapan miring Pj Walikota Makassar, Rudy Djamaluddin, bahwa undangan itu akan menghambat kinerja ASN, Danny membantahnya.

Baca Juga : Pemkot Makassar Pastikan Distribusi Bantuan Pangan Tepat Sasaran

“Saya undang setelah pulang kantor. Di warung kopi saja depan Balaikota,” pungkasnya.

Penulis : Resti Setiawati

Editor: Midchal

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...