Logo Sulselsatu

Kamrussamad Apresiasi Rencana Pemerintah Bentuk Holding BUMN

Asrul
Asrul

Kamis, 04 Februari 2021 22:24

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com – Rencana pembentukan holding BUMN untuk pembiayaan Ultra Mikro (UMi) dinilai bisa membantu proses pemulihan ekonomi nasional akibat pandemi Covid-19. Dampak positif dapat timbul dari potensi terciptanya ekosistem pembiayaan murah melalui kehadiran holding ini.

Anggota DPR RI Komisi XI dari Fraksi Gerindra Kamrussamad mengatakan, bantuan permodalan dengan biaya murah menjadi hal yang penting bagi pelaku usaha UMi dan UMKM. Apalagi, prediksinya kini ada banyak pelaku UMi dan UMKM yang mulai bangkit setelah pandemi berlangsung hampir setahun.

“Dengan adanya holding BUMN yang akan dibentuk tahun ini, kami berharap dapat memperluas akses permodalan dengan bunga rendah sehingga para UMKM dapat menjadi ujung tombak perekonomian Indonesia,” ujar Kamrussamad dalam keteramgan resminya, Kamis (4/2/2021).

Baca Juga : Ribuan Warga Antar Dokter Cua-Sofyan Razak Daftar ke KPU Pangkep

Menurutnya, sejak pandemi Covid-19 melanda dunia ada banyak sektor usaha di Indonesia yang terdampak negatif, termasuk UMKM. Akan tetapi, tanda-tanda kebangkitan para pelaku usaha sudah muncul terutama di penghujung 2020 lalu.

Kamrussamad mengungkapkan pembentukan holding UMKM untuk pembiayaan UMi dan UMKM akan membuat pelaku usaha mikro dan kecil dapat lebih berdaya untuk bangkit. Bahkan, potensi semakin banyaknya UMKM yang terlayani lembaga keuangan formal terbuka besar dengan hadirnya holding ini.

“Dibentuknya holding BUMN untuk pembiayaan UMi dan UMKM pada tahun ini, saya yakin dapat membantu para pelaku UMKM menjadi lebih terjangkau, terutama yang ultra mikro dari yang sebelumnya unbankable, menjadi bankable, sehingga mereka dapat naik kelas dan berkembang,” ujarnya.

Baca Juga : Ipar Amran Sulaiman Perkuat Gerindra Pangkep, Ini Daftar Bacalegnya

Menteri BUMN Erick Thohir sempat menyampaikan upaya pemerintah mengintegrasikan semua badan usaha agar proses pemulihan ekonomi berjalan cepat. Salah satunya, rencana holding yang akan dibentuk adalah holding ultra mikro.

“Transformasi sektor keuangan melalui Holding Ultra Mikro ini akan memperkuat ketahanan ekonomi, menciptakan pertumbuhan ekonomi lebih berkualitas, mengurangi ketimpangan dan meningkatkan kualitas nasabah UMKM dalam rangka keuangan inklusif,” kata Erick Thohir di sebuah diskusi virtual akhir Januari lalu.

Ada tiga BUMN yang akan terlibat dalam holding ultra mikro, yakni PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk., PT Permodalan Nasional Madani (Persero), dan PT Pegadaian (Persero). Pembentukan holding dengan melibatkan tiga BUMN ini diyakini membuat efisiensi tercipta dalam hal pemberdayaan UMi dan UMKM.

Baca Juga : Kamrussamad Bicara Bahayanya Oligarki Bila Masuk ke Politik, Ekonomi dan Pemerintahan

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...