Logo Sulselsatu

Pemprov Sulsel Komitmen Lanjutkan Renovasi Stadion Mattoanging

Asrul
Asrul

Kamis, 04 Februari 2021 17:14

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, Makassar – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel menegaskan komitmen melanjutkan renovasi Stadion Andi Mattalatta, Makassar. Pelaksana tugas (Plt) Kepala Bappelitbangda Sulsel, Junaedi, mengatakan anggaran renovasi Rp 1 triliun sudah tercatat di APBD.

“Anggarannya sudah siap. Kita harap lelang manajemen konstruksinya bisa dilakukan bulan ini,” kata Junaedi di Maxone Hotel, Kamis (4/2/2021).

Lelang itu, lanjut Junaedi, sebenarnya akan dilakukan Desember tahun lalu. Tapi ada dokumen yang belum lengkap. “Mudah-mudahan cepat beres. Karena Pak Gub juga maunya stadion ini cepat selesai,” lanjut Junaedi.

Baca Juga : Kejar Target Eliminasi TBC, Pemprov Sulsel Terbitkan Pergub

Masih menurut Junaedi, Stadion Andi Mattalatta Mattoanging akan direnovasi besar-besaran. Bukan hanya stadion yang berstandar FIFA. Fasilitas olahraga lainnya juga akan dihadirkan.

“Jadi akan dibuat sport centre disitu,” demikian Junaedi.

Penulis : Jahir Majid

Baca Juga : Satgas Percepatan Investasi Sulsel Dibentuk, Target Pertumbuhan Ekonomi Hingga 8 Persen

Editor: Midkhal

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...