Logo Sulselsatu

Alisson Dua Kali Error, Liverpool Dibantai City 4-1

Asrul
Asrul

Senin, 08 Februari 2021 02:54

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, Liverpool – Alisson Becker membuat dua kesalahan fatal yang dua-duanya berujung gol untuk Manchester City. Liverpool yang sedang berjuang untuk bertahan di empat besar Liga Inggris, takluk 4-1 di Anfield, Senin (8/2/2021).

Selain dua gol tadi, dua gol City lainnya dicetak melalui skema apik. Sementara Liverpool hanya sekali membalas, itupun lewat penalti.

Kedua tim sempat bermain alot di 20 menit babak pertama. Tapi City berpeluang membuka keunggulan, tapi sayang penalti di menit 36 yang dieksekusi Ilkay Guendogan gagal. Bola sepakannya terbang di atas gawang Liverpool. Skor 0-0 dibawa turun minum.

Baca Juga : Babak Belur! Liverpool Bantai Manchester United 7-0

City menekan ketika babak kedua dimulai. Hasilnya, hanya berselang empat menit kemudian, skuad Pep Guardiola unggul. Kali ini Guendogan tak menyia-nyiakan peluang. Bola liar di jantung pertahanan Liverpool dicocornya masuk gawang. Skor 1-0 untuk tim tamu.

Liverpool membalas di menit ke-63 melalui penalti Mohamed Salah. Petaka datang untuk Liverpool di 20 menit terakhir laga. Alisson melakukan dua kesalahan fatal. Kiper termahal dunia itu dua kali salah oper di pertahanan sendiri, yang berujung gol kedua dari Guendogan di menit ke-73 dan gol Raheem Sterling tiga menit kemudian.

Aksi Phil Foden di menit ke-83 berujung gol keempat buat City, sekaligus jadi gol terakhir di laga ini. Dengan hasil ini, Manchester City kokoh di puncak klasemen dengan 50 poin dari 22 laga. The Citizens masih punya tabungan satu pertandingan. Adapun Liverpool di urutan empat dengan 40 poin dari 23 pertandingan.

Baca Juga : MU dan Liverpool Siap-siap Timang 6 Gelar Juara Manchester City

Editor: Midkhal

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...