Logo Sulselsatu

Pelantikan Pengurus Baru Himpunan Mahasiswa EPP FEB Unhas

Andi
Andi

Rabu, 10 Februari 2021 11:25

Pelantikan Pengurus Baru Himpunan Mahasiswa EPP FEB Unhas
Pelantikan Pengurus Baru Himpunan Mahasiswa EPP FEB Unhas

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Himpunan Mahasiswa Program Studi Ekonomi Pembangunan dan Perencanaan (EPP), Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Hasanuddin menggelar pelantikan pengurus Himpunan periode 2021-2022, Rabu (10/2/2021).

Pelantikan itu berlangsung secara daring memalui aplikasi zoom meeting dan luring di Kampus Pascasarjana Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Hasanuddin secara terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan.

Kegiatan itu dihadiri oleh Ketua Prodi Ekonomi Pembangunan dan Perencanaan, Alumni, Mahasiswa dan Mahasiswa Baru 2021.

Baca Juga : FEB-UNHAS Edukasi Cerdas Pengelolaan Keuangan Keluarga di Bantaeng

Ketua Program Studi Magister EPP, Dr.Indraswati Tri Abdireviane, SE. MA mengatakan Himpunan Mahasiswa EPP FEB Unhas periode sebelumnya telah menyelesaikan kepengurusan dengan baik dan membantu Program Studi memperoleh akreditasi A dari Ban-PT.

“Himpunan mahasiswa merupakan salah satu wadah untuk bisa saling membantu dalam menjaga nama baik program studi kedepannya, di periode pengurusan sebelumnya alhamdulillah, berkat bantuan dan kerja sama para mahasiswa dan dosen kita bisa menembus akreditas A di tahun 2020 kemarin,” Ungkapnya.

Baca Juga : Climate Catalysts Gelar Kelas Perdana ‘Environment and Climate Change 101” untuk Meningkatkan Kesadaran Lingkungan

Indraswati berharap kepada Pengurus baru yang telah dilantik dapat berkontribusi untuk tahap akreditas Internasional.

“Nantinya akan ada yang menjadi PR di kepengurusan periode ini untuk ke tahap Akreditasi Internasional jadi kita harap bisa saling kerjasama demi mendapatkan hasil yang jauh lebih baik,” harapnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...