Logo Sulselsatu

Kasatpol PP Makassar Tantang Pj Walikota Copot Dirinya

Asrul
Asrul

Kamis, 11 Februari 2021 23:22

Kasatpol PP Makassar, Iman Hud.
Kasatpol PP Makassar, Iman Hud.

SULSELSATU.com, Makassar – Kasatpol PP Makassar, Iman Hud meradang. Bahkan tantang pencopotan dirinya. Ia kecewa setelah empat personelnya jadi kambing hitam aksi unjukrasa massa Asosiasi Usaha Hiburan Malam (AUHM) di Balaikota, Rabu (10/2/2021).

Karena dianggap melakukan pembiaran kerumunan massa. “Saya siap dicopot. Kalau misalnya saya juga salah, saya siap menerima hukum apapun,” tegas Iman Hud, Kamis (12/2/2021).

Iman menjelaskan kronologi kerumunan massa yang tidak bisa dikendalikan anggotanya itu. Menurut Iman, saat aksi berlangsung hanya ada beberapa personel Satpol PP di Balaikota. “Jumlah personel Satpol PP tidak sebanding dengan massa,” jelas Iman.

Baca Juga : Kolaborasi Satpol PP dan Damkarmat Makassar Perkuat Keterampilan Satlinmas dalam Penanggulangan Kebakaran

Memang, fakta di lapangan Satpol PP yang berjaga tidak sebanding dengan jumlah massa aksi yang datang. Beredar kabar, banyak Satpol PP yang enggan berkantor karena sejak Desember tahun lalu belum menerima hak berupa gaji.

Sementara Sekretaris Satpol PP Makassar, Iqbal Asnan mengaku akan mendampingi personelnya yang diperiksa polisi. Menurut Iqbal, Satpol PP hanya membantu Kesbangpol pengamanan aksi demo. Namun, empat orang anggotanya malah diperiksa polisi.

“Sebagai warga negara taat hukum, mereka hadiri tadi didampingi dan sudah selesai,” katanya.

Baca Juga : Satpol PP Makassar Siapkan 700 Personil Kawal Pelaksanaan Pemilu

Penulis: Resti Setiawati
Editor: Midkhal

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...