Atalanta Susul Juventus ke Final Coppa Italia
SULSELSATU.com, Bergamo – Final Coppa Italia musim 2021 mempertemukan Juventus vs Atalanta. Ini setelah La Dea, julukan Atalanta, mengalahkan Napoli 3-1 pada leg kedua semifinal, di Gewiss Stadium, Kamis (11/2/2021) dini hari.
Atalanta langsung unggul 2-0 di babak pertama lewat Duvan Zapata dan Matteo Pessina. Napoli sempat mencetak gol hiburan pada menit ke-53 lewat Hirving Lozano, sebelum memastikan keunggulan agregat 3-1 lewat gol kedua Pessina.
Hasil ini sudah cukup memastikan langkah Atalanta ke final. Sebelumnya, duel leg pertama di kandang Napoli berakhir imbang 0-0. Atalanta lolos dengan agreagat 3-1.
Atalanta sudah ditunggu Juventus yang sehari sebelumnya sudah terlebih dahulu lolos. Si Nyonya Tua menyingkirkan Inter Milan. Skor 0-0 di Juventus Arena Stadium, sudah cukup untuk Cristiano Ronaldo untuk ke final. Sebab di leg pertama, Juventus menang 2-1.
Final Coppa Italia bakal dimainkan pada 19 Mei 2021 mendatang. Sebelumnya Atalanta pun akan terlebih dahulu menjamu Juve di Serie A, 18 April. Laga ini pun bisa jadi pemanasan kedua tim sebelum bersaing merebut trofi di final Coppa Italia.
Editor: Midkhal
Cek berita dan artikel yang lain di Google News