Logo Sulselsatu

Pesan Taufan Pawe untuk Pengurus Baru APEKSI

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Kamis, 11 Februari 2021 22:42

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Sebagai Dewan Pengawas (Dewas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI), Wali Kota Parepare, Taufan Pawe menyampaikan pesan kepada pengurus APEKSI terpilih dalam Munas VI yang diselenggarakan di Jakarta, Kamis, (11/2/2021).

“Saya berharap pengurus APEKSI yang terpilih dapat mengayomi dan melindungi para anggotanya, khususnya apabila ada permasalahan hukum dan politik. Saatnya kita duduk bersama para pakar dan membahas permasalahan para anggota, 98 Wali Kota se-Indonesia,” pesan Taufan Pawe, eks Wakil Ketua Bidang Hukum dan Advokasi APEKSI ini.

Sebelumnya, Ketua Dewan Pengurus APEKSI terpilih, Bima Arya menyampaikan, amanah yang diberikan Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe, sebagai Ketua Dewan Pengawas.

Baca Juga : Puang Solong Tak Kunjung Dilantik sebagai Pimpinan DPRD Maros, Taufan Pawe Abaikan Putusan DPP Golkar?

“Komwil merekomendasikan dan disepakati Ibu Airin Rachmi Diany, Wali Kota Tangerang Selatan sebagai Ketua Dewan Pengawas didampingi Bapak Syarif Fasha, Wali Kota Jambi, dan Bapak Taufan Pawe, Wali Kota Parepare,” ujar Bima Arya.

Munas VI bertema “Penguatan Kapasitas Pemerintah Daerah dalam Penanganan dan Pasca Pandemi Covid-19” tersebut dihadiri oleh 98 Wali kota dari seluruh wilayah di tanah air dan Presiden RI, Joko Widodo. (*)

Penulis: ANDI FARDI

Baca Juga : Taufan Pawe Instruksikan Kader Golkar Solid Menangkan Uji-Sahabuddin di Pilkada Bantaeng

Editor: ANDi

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...
Bisnis26 November 2024 14:45
Ekspansi ke Indonesia Timur, Indosat Perkuat Jaringan Cepat di Timika
Indosat memperkuat kehadirannya di Kota Timika sebagai bagian dari upaya mendukung transformasi digital Indonesia Timur....
Makassar26 November 2024 14:45
Danny Pomanto: Kerugian Kota Makassar Berpotensi Capai Rp1 Triliun Akibat Buruknya Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, mengungkapkan kekhawatirannya terkait kondisi terkini pengelolaan kota Makass...
Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...