Viral Uang Kertas Pecahan Rp100 Gambar Jokowi, Ini Faktanya

Viral Uang Kertas Pecahan Rp100 Gambar Jokowi, Ini Faktanya

SULSELSATU.com, Jakarta – Baru-baru ini sebuah video viral di media sosial karena menampilkan uang pecahan Rp100 bergambar Presiden Jokowi.

Dalam unggahan video itu disebutkan bahwa pecahan uang kertas Rp 100 tersebut berlatarbelakang Istana Negara dan Presiden Jokowi sebagai modelnya. Dengan narasi video berikut.

“Katanya Indonesia mau Redenominasi. Jadi mata uangnya mau di kecilin nominalnya, kaya Dollar gitu. Rp 1000 = Rp 1, Rp 50.000 = Rp 50, Rp 100.000 = Rp 100. Gimana? pada setuju?,” tulis keterangan tersebut.

Disebutkan pula bahwa uang tersebut adalah uang redenominasi atau penyederhanaan nilai mata uang menjadi lebih kecil tanpa mengubah nilai tukarnya

Kebenaran video ini kemudian dibantah Bank Indonesia dan mengingatkan kepada semua pihak agar berhati-hati terkait dengan isu redenominasi nilai tukar rupiah. Menurut BI, rupiah adalah lambang kedaulatan NKRI.

“Kami ingin ajak masyarakat untuk berhati-hati urusan ini. Bagaimanapun Rupiah adalah lambang kedaulatan NKRI,” ujar Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono kepada, seperti dikutip dari suara.com.

Setelah dimonitor, tutur Erwin, pembuat video hanya iseng semata agar videonya bisa viral. Ia melanjutkan, pembuat video juga telah meminta maaf terkait dengan video viral tersebut.

Diketahui, Video tentang uang redenominasi tersebut dibagikan oleh kreator TikTok bernama @aku.ijot dan telah ditonton lebih dari 8,4 juta kali.

Editor: Midkhal

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga