Logo Sulselsatu

Sambut Valentine, Haidar Majid Katakan Cinta dengan Masker

Asrul
Asrul

Minggu, 14 Februari 2021 21:39

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Hari Valentine atau Hari Kasih Sayang dirayakan secara sosial setiap tanggal 14 Februari. Momentum ini sering dimanfaatkan oleh masyarakat, khususnya anak muda untuk menunjukan rasa cinta dan kasih sayang kepada orang-orang khusus.

Anggota DPRD Provinsi Sulsel dari Partai Demokrat, Haidar Majid, tidak ketinggalan merayakan momentum tahunan ini. Bersama Tim HM Squad, Haidar menggelar aksi “Katakan Cinta dengan Masker”.

HM Squad membagikan 5.000 masker untuk warga Makassar.

Baca Juga : Haidar Madjid Optimis Terpilih Kembali Usai Temui Ribuan Kerabatnya

“Kita masih berada pada situasi pandemi Covid-19, masker adalah perlengkapan wajib bagi setiap orang. Saya ingin menunjukkan kecintaan kepada warga dengan membagi masker, untuk melindungi mereka dari ancaman pandemi,” kata Haidar.

Haidar dan Tim HM Squad terlihat membagi-bagikan masker di beberapa titik. Pada pagi hari, masker dibagikan kepada peserta sosialisasi peraturan daerah di kompleks Asrama Haji Sudiang.

Siang harinya, Tim HM Squad mendatangi beberapa titik yang banyak dikunjungi warga, seperti pasar dan perempatan lampu merah, hingga kawasan fly over di Jalan Urip Sumoharjo.

Baca Juga : Wakili Makassar, Al-Ghifari Haidar Raih Juara di Turnamen Pencak Silat Bandung Championship

Warga tampak mengapresiasi langkah Haidar Majid dan timnya. Meskipun secara materi nilai masker tidak seberapa, namun upaya ini penting untuk membangun kesadaran pentingnya memakai masker.

“Kadang-kadang masyarakat memandang enteng penggunaan masker. Langkah Pak Haidar ini mengingatkan kita untuk tidak lupa selalu memakai masker,” kata Aisyah yang menerima masker dari Tim HM Squad.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...
Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...