Logo Sulselsatu

Stadion Gelora Habibie Selesai Dibenahi, Mampu Tampung 20 Ribu Penonton

Asrul
Asrul

Minggu, 14 Februari 2021 22:25

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) telah selesai melakukan pembenahan Stadion Gelora Habibie.

Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe, mengatakan, perhitungan dan penilaian terakhir, Stadion Gelora Habibie mampu menampung 20 ribu penonton.

“Tidak hanya itu, lampu yang kita siapkan juga telah berstandar untuk pertandingan malam hari,” tulis Walikota bergelar doktor hukum itu melalui akun media sosial pribadinya.

Baca Juga : VIDEO: Kebakaran Lahan Kosong di Belakang Kantor Dispora Parepare

Menurut Taufan Pawe, tahun 2021 Pemkot Parepare kembali menganggarkan pembenahan reservoar untuk sirkulasi air di stadion dan sekitarnya, serta pembenahan lainnya yang dianggap perlu.

“Kami terus berkomitmen untuk menghadirkan sarana olahraga, khususnya sepak bola yang berstandar nasional,” harapnya.

Kepala Disporapar Parepare, Amarun Agung Hamka mengatakan, pembenahan dilakukan dibeberapa ruangan

Baca Juga : Tiba di Parepare, Pj Gubernur Sulsel Tebar Benih Udang Vaname dan Tanam Pisang Cavendish

“Kita benahi ruang ganti pemain, toilet, ruang wasit, ruang media, serta pembenahan tribun tertutup,” tandas mantan Kabag Humas Setdako Parepare.

Penulis: Andi Fardi
Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar26 November 2024 22:38
KPU Makassar Musnahkan 2.150 Surat Suara Rusak Jelang Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar melakukan pemusnahan terhadap 2.150 surat suara yang rusak dan tidak layak paka...
Video26 November 2024 22:36
VIDEO: Jelang Pencoblosan, Gakkumdu Luwu Timur Amankan 121 Amplop Berisi Uang Rp200 Ribu
SULSELSATU.com – Sentra Gakkumdu Luwu Timur mengamankan 121 amplop menjelang pemungutan suara Pilkada 2024. Amplop tersebut diduga milik salah s...
Makassar26 November 2024 21:17
Jelang Pencoblosan, Appi Zikir dan Doa Bersama di Panti Asuhan
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua DPD II Golkar Kota Makassar, Munafri Arifuddin kunjungi panti asuhan Ummu Aiman sekaligus menggelar dzikir dan doa ...
Video26 November 2024 20:47
VIDEO: Ibu di Morowali Utara Bertemu Anak yang Hilang Selama 26 Tahun Silam
SULSELSATU.com – Seorang ibu di Morowali Utara, Sulawesi Tengah bertemu dengan anaknya yang hilang selama 26 tahun. Momen haru tersebut terekam ...