Logo Sulselsatu

Jokowi Lantik Alumni Unhas Sebagai Wakil Ketua Mahkamah Agung

Asrul
Asrul

Selasa, 16 Februari 2021 15:31

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyaksikan pengucapan sumpah jabatan Andi Samsan Nganro sebagai Wakil Ketua Mahkamah Agung (MA) Bidang Yudisial, Senin (15/2/2021) di Istana Negara, Jakarta.
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyaksikan pengucapan sumpah jabatan Andi Samsan Nganro sebagai Wakil Ketua Mahkamah Agung (MA) Bidang Yudisial, Senin (15/2/2021) di Istana Negara, Jakarta.

SULSELSATU.com, Makassar – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyaksikan pengucapan sumpah jabatan Andi Samsan Nganro sebagai Wakil Ketua Mahkamah Agung (MA) Bidang Yudisial, Senin (15/2/2021) di Istana Negara, Jakarta.

Dikutip dari policewatch.id, Andi Samsan Nganro adalah pria kelahiran Sengkang Sulawesi Selatan pada 2 Januari 1953. Ia menyelesaikan pendidikan SD, SMP dan SMA nya di tanah kelahirannya, Sengkang, 2 Januari 1953.

Kemudian kuliah jurusan Hukum di Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar. Setelah itu melanjutkan studi S2 jurusan Hukum Bisnis di Unkris Jakarta.

Baca Juga : Unhas dan Pemkot Makassar Bersinergi Tingkatkan Kompetensi Dokter Gigi dalam Radiografi

Usai menyelesaikan studinya di bidang hukum, Andi langsung mempraktekkan ilmu yang ia miliki, sebagai anggota tim pembela/penasehat hukum di LBH-UNHAS Makasar, pada tahun 1977-1979.

Sejak itulah karir Andi meningkat terus. Pada 1979-1983, ia sudah menjadi calon hakim di PN Ujung Pandang.

Kemudian pada 1983-1986 ia sudah dipercaya menjadi Hakim pada PN SOA-SIU di Halmahera. Karir Andi semakin terang saat ia dipercaya untuk menjadi hakim di berbagai daerah.

Baca Juga : PT Vale Buka Kesempatan Mahasiswa Unhas Jadi Talenta Masa Depan Industri Tambang Berkelanjutan

Pengangkatan Andi Samsan Nganro sebagai Wakil Ketua MA Bidang Yudisial berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 22/P Tahun 2021 tentang Pemberhentian dengan Hormat Ketua Muda Pengawasan Mahkamah Agung dan Pengangkatan Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial.

Usai pembacaan Keppres, Andi Samsan Nganro kemudian mengucapkan sumpah jabatan sebagai Wakil Ketua MA Bidang Yudisial.

“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan memenuhi kewajiban Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya. Memegang teguh Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya menurut Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta berbakti kepada nusa dan bangsa,” ucap Andi di hadapan Presiden.

Baca Juga : PT Vale Ajak Generasi Muda untuk Aksi Nyata Lingkungan, Kampanyekan ESG di Unhas

Menutup rangkaian kegiatan, Presiden Jokowi didampingi Wapres Ma’ruf Amin memberikan ucapan selamat kepada Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial Andi Samsan Nganro yang diikuti dengan foto bersama.

Profil:
Nama Lengkap
Andi Samsan Nganro

Lahir
Sengkang, Kabupaten Wajo, 2 Januari 1953

Baca Juga : Konsisten Kembangkan Kapasitas Digital, Indosat Hadirkan Laboratorium Berteknologi di Unhas

Agama
Islam

Pendidikan
1. Tengah mengambil studi S2 jurusan Hukum Bisnis di Unkris Jakarta.
2. Fakultas Hukum UNHAS Makasar

Karir
1. Hakim/Humas PN Jakarta Pusat (2000-sekarang)
2. Ketua PN Tengarong (1998-2000)
3. Hakim/Humas PN Samarinda (1994-1997)
4. Hakim pada PN Balik Papan (1989-1994)
5. Hakim PN Tanah Grogot (1986-1989)

Baca Juga : OJK Mengajar Generasi Cerdas Keuangan Menuju Indonesia Emas Edukasi Mahasiswa Unhas

Editor: Midkhal

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

News23 April 2025 15:09
Berdayakan Masyarakat Luwu, Masmindo Serap 70 Persen Tenaga Kerja Lokal
Investasi yang dilakukan oleh PT Masmindo Dwi Area (MDA) membawa dampak positif yang cukup signifikan di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan....
Video23 April 2025 14:01
VIDEO: Presiden Prabowo Luncurkan Program Gerakan Indonesia Menanam di Sumsel
SULSELSATU.com – Presiden Prabowo Subianto meluncurkan Program Gerakan Indonesia Menanam (Gerina) di Banyuasin, Sumatra Selatan, Rabu (23/4). Da...
Berita Utama23 April 2025 12:54
Munafri Arifuddin Warning Direksi Perusda: Tak Mampu, Saya Ganti!
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengeluarkan peringatan tegas kepada seluruh Pelaksana Tugas (Plt) Direksi dan ...
Sulsel23 April 2025 12:48
Wali Kota Parepare Gandeng PHRI Dorong Sinergi Pengembangan Usaha Hotel dan Restoran
SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, menerima kunjungan audiensi dari jajaran Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (P...