Logo Sulselsatu

Jelang Pelantikan, Adnan: Tak Ada Persiapan Khusus

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Kamis, 25 Februari 2021 11:00

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, GOWA – Menjelang pelantikannya sebagai Bupati Gowa periode kedua yang dijadwalkan pada Jumat (26/2/2021), Adnan Purichta Ichsan mengaku tidak memiliki persiapan khusus.

Hanya saja, untuk mengisi waktu luang sebelum proses pelantikan dirinya memanfaatkan dengan aktif berolahraga. Termasuk juga melakukan kerja-kerja kemanusiaan di Palang Merah Indonesia (PMI) Sulawesi Selatan. Hal ini lantaran Adnan juga aktif menjabat sebagai Ketua PMI Sulsel. “Persiapannya seperti biasa saja,” katanya.

Sementara, untuk aktivitas berolahraga yang rutin dilakukan setelah mengakhiri masa jabatannya pada 17 Februari 2021 lalu tujuannya untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Apalagi, di era pandemi Covid-19 olahraga dinilai penting dilakukan dalam meningkatkan kekebalan tubuh.

Baca Juga : Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman Salurkan Bantuan Sosial di Kabupaten Gowa

“Persiapan khusus tidak ada, paling mengikuti gladi pelantikan kepala daerah di Baruga Karaeng Pattingalloang, Rumah Jabatan Gubernur Sulawesi Selatan supaya berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala,” tegas Adnan.

Sebelumnya, Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah mengatakan, pelaksanaan pelantikan kepala daerah akan dilakukan pada 26 Februari 2021 mendatang. Hal ini setelah dirinya melakukan pertemuan dengan Dirjen Otonomi Daerah Kemendagri.

“Dengan pertemuan tersebut Pak Mentri menyetujui proses pelantikan. Mekanisme pelantikan kita lakukan dengan sistem hybrid. Jadi nanti pelantikannya di Makassar, ibu kota provinsi,” ungkapnya.

Baca Juga : Aturan PPKM Dicabut, Bupati Adnan Minta Masyarakat Gowa Tetap Taat Prokes dan Vaksinasi

Adapun sebelas daerah yang kepala daerahnya akan dilantik adalah Kabupaten Gowa, Maros, Pangkajene Kepulauan (Pangkep), Barru, Soppeng, Tana Toraja, Luwu Utara, Luwu Timur, Bulukumba, Kepulauan Selayar, dan Kota Makassar.

Sementara untuk satu kepala daerah yakni Bupati-Wakil Bupati Toraja Utara akan dilantik pada Maret 2021 mendatang, lantaran masa tugas bupati sebelumnya akan berakhir pada awal Maret 2021. (*)

Penulis: JAHIR MAJID
Editor: ANDI

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...