Logo Sulselsatu

HUT Kota Parepare Digelar Pekan Depan

Asrul
Asrul

Jumat, 26 Februari 2021 13:47

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Puncak peringatan hari jadi Kota Parepare ke-61 tahun bakal digelar di ruang rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Walikota Parepare, HM Taufan Pawe mengatakan, puncak perayaan HUT Kota rencana digelar pekan depan. Ini sesuai dengan random jadwal acara yang di ajukan Pemerintah Provinsi Sulsel.

“Kita rencanakan gelar di Kantor DPRD. In Sha Allah pekan depan dan akan dihadiri langsung oleh Gubernur Sulawesi Selatan,” kata Taufan Pawe, Jumat (26/2/2021).

Baca Juga : VIDEO: Kebakaran Lahan Kosong di Belakang Kantor Dispora Parepare

Walikota dua periode itu menjelaskan, pelaksanaan HUT Kota Parepare juga hanya akan dihadiri tamu undangan terbatas, namun pihaknya tetap membuka layanan virtual.

“Jadi Pelaksanaannya nanti selain melalui offline juga kita buka melalui online, hal ini lagi-lagi karena suasana pandemi Covid-19 yang masih melanda sehingga semua kita gelar dengan serba terbatas,” paparnya.

Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel itu menjelaskan, pada tahun ini pelaksanaan HUT Kota sendiri digelar hanya dengan beberapa agenda acara itupun dilakukan melalui online.

Baca Juga : Tiba di Parepare, Pj Gubernur Sulsel Tebar Benih Udang Vaname dan Tanam Pisang Cavendish

“Untuk tahun ini kita tiadakan festival musik, pameran pembangunan, festival kebudayaan dan kegiatan lainnya, namun sempat kami gelar melalui online oleh Disporapar, yah meskipun itu tidak terlalu meriah tapi kami berharap bisa menghibur masyarakat,” tandasnya.

Penulis: Andi Fardi
Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar26 November 2024 22:38
KPU Makassar Musnahkan 2.150 Surat Suara Rusak Jelang Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar melakukan pemusnahan terhadap 2.150 surat suara yang rusak dan tidak layak paka...
Video26 November 2024 22:36
VIDEO: Jelang Pencoblosan, Gakkumdu Luwu Timur Amankan 121 Amplop Berisi Uang Rp200 Ribu
SULSELSATU.com – Sentra Gakkumdu Luwu Timur mengamankan 121 amplop menjelang pemungutan suara Pilkada 2024. Amplop tersebut diduga milik salah s...
Video26 November 2024 20:47
VIDEO: Ibu di Morowali Utara Bertemu Anak yang Hilang Selama 26 Tahun Silam
SULSELSATU.com – Seorang ibu di Morowali Utara, Sulawesi Tengah bertemu dengan anaknya yang hilang selama 26 tahun. Momen haru tersebut terekam ...
Pendidikan26 November 2024 19:00
Selamat! Ini Daftar Pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) resmi mengumumkan pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024 dengan Tema The Wait Is Over....