Logo Sulselsatu

Wawali Sarankan Seluruh Pihak Dilibatkan Dalam Tahapan Ranperda PLP2B

Asrul
Asrul

Selasa, 02 Maret 2021 23:49

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Wakil Wali Kota Parepare, Pangerang Rahim, menyarankan agar dalam tahapan rancangan peraturan daerah (Ranperda) Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (PLP2B) selanjutnya melibatkan stakeholder terkait.

“Saya menyarankan tahapan Ranperda Inisiatif DPRD ini ada pelibatan seperti Dinas Pertanian, Kelautan dan Perikanan, Dinas Ketahanan Pangan, Badan Pertanahan Nasional, Akademisi maupun Kelompok Tani,” jelas Pangerang Rahim.

Menurutnya, pelibatan seluruh stakeholder memperkaya materi muatan lokal dan kearifan lokal. Hal itu penting dalam pembentukan peraturan daerah yang implementatif dan bermanfaat bagi masyarakat.

Baca Juga : VIDEO: Kebakaran Lahan Kosong di Belakang Kantor Dispora Parepare

“Kita juga minta agar dalam muatan Ranperda PLP2B ada ketegasan terkait alih fungsi lahan dan melibatkan beberapa instansi. Ikut termuat pembinaan kepada setiap orang yang terikat dengan pemanfaatan lahan dan diberikan perlindungan,” katanya.

Ia menjelaskan, perlindungan lahan pertanian dimaksudkan untuk melaksanakan pembinaan, pengawasan dan pengendalian alih fungsi, guna menjamin ketersediaan lahan pertanian pangan secara berkelanjutan.

“Karena itu, ketersediaan kebutuhan pangan mesti diintegrasikan dengan rencana tata ruang dan wilayah agar sesuai dengan kawasan pertanian pangan berkelanjutan,” tandasnya.

Baca Juga : Tiba di Parepare, Pj Gubernur Sulsel Tebar Benih Udang Vaname dan Tanam Pisang Cavendish

Ketua Bapemperda DPRD Parepare, Yasser Latief mendorong Ranperda PLP2B untuk menjaga ketersediaan lahan. Mengingat pembangunan fisik terus meningkat.

“Ranperda PLP2B ini sangat dibutuhkan untuk menjaga ketersediaan lahan pertanian ditengah pembangunan fisik yang semakin intens,” katanya.

Penulis: Andi Fardi
Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 November 2024 20:47
VIDEO: Ibu di Morowali Utara Bertemu Anak yang Hilang Selama 26 Tahun Silam
SULSELSATU.com – Seorang ibu di Morowali Utara, Sulawesi Tengah bertemu dengan anaknya yang hilang selama 26 tahun. Momen haru tersebut terekam ...
Pendidikan26 November 2024 19:00
Selamat! Ini Daftar Pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) resmi mengumumkan pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024 dengan Tema The Wait Is Over....
Video26 November 2024 18:37
VIDEO: Viral, Seorang Ibu Nangis Keluhkan Pelayanan Puskesmas
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan video amatir seorang ibu yang menangis keluhkan pelayanan Puskesmas. Kejadian itu terjadi di Puskes...
Bisnis26 November 2024 17:49
Promo Pemilu Honda, Gratis Angsuran 5 Kali dan Potongan Setiap Bulan
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) spesial pada hari Pemilihan Umum (Pemilu) tahun ini menghadirkan promo Pemilu....