SULSELSATU.com, PAREPARE – Musim penghujan, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Parepare intens melakukan pengerukan selokan.
Kepala DLH Parepare, Budi Rusdi mengatakan, pengerukan selokan sebagai upaya antisipasi terjadinya sumbatan dan pendangkalan selokan sehingga menjadi penyebab luapan air ke badan jalan.
“Hal ini salah satu upaya Tim kebersihan DLH menjaga Parepare tetap bersih, indah dan asri. Sesuai arahan pimpinan (Wali Kota Parepare), HM Taufan Pawe, untuk menjadikan Parepare sebagai kota asri dan indah,” jelasnya, Kamis (4/3/2021).
Hari ini, kata dia, tim kebersihan DLH Parepare melakukan pengerukan selokan di Kebun Sayur dan sebelumnya pembersihan selokan di wilayah Kelurahan Tirosompe.
“Kita terus bergerak dan berkoordinasi dengan pihak Camat maupun Lurah, sekaligus bersinergi dengan masyarakat agar tetap menjaga kebersihan dan keindahan Parepare,” ujarnya.
“Kesadaran masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan sangat membantu Pemerintah dalam mewujudkan Parepare kota asti dan indah. Apalagi surat edaran tentang pengelolaan sampah dan kebersihan lingkungan telah diterbitkan,” tambahnya.
Penulis : Andi Fardi
Editor: Asrul