SULSELSATU.com, PAREPARE – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) menggelar rapat paripurna dalam rangka penyampaian jawaban Wali Kota atas pandangan umum fraksi. Dilaksanakan di lantai dua Gedung DPRD, Rabu (3/3/2021).
Rapat tersebut dipimpin Ketua, Nurhatina Tipu, Wakil Ketua, Tasming Hamid dan Rahmat Sjamsu Alam, dihadiri Wakil Wali Kota, H Pangerang Rahim, jajaran Pemerintah daerah dan anggota DPRD Parepare.
Pada kesempatan itu, Wali Kota Parepare, diwakili Wakil Wali Kota Parepare, H Pangerang Rahim, menyampaikan jawaban terhadap pandangan umum fraksi-fraksi DPRD.
Menurut Pangerang, berbagai ulasan, baik dalam bentuk pertanyaan maupun tanggapan yang disampaikan masing-masing Fraksi, pada prinsipnya merupakan informasi awal dalam rangka memasuki pembahasan tingkat selanjutnya.
“Kami akan memberikan penjelasan atas tanggapan atau pertanyaan yang disampaikan fraksi DPRD meskipun masih dalam konteks makro, dan untuk jawaban yang bersifat teknis kami akan sampaikan melalui rapat-rapat pembahasan pada tingkat badan anggaran,” kata Pangerang.
Permasalahan yang ditemukan dalam penyusunan rancangan Peraturan daerah tentang Penyelenggaran Pendidikan, lanjut Pangerang, akan dicarikan solusi yang tepat dan optimal.
“Permasalahan yang terungkap harus dimaknai sebagai sebuah dinamika dalam setiap pembahasan yang memang dari waktu ke waktu masih harus terus dibenahi dan disempurnakan,” tandasnya.
Penulis : Andi Fardi
Editor: Asrul
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel
Komentar