Logo Sulselsatu

Diduga 4 Kadernya Ikut KLB Dukung Moeldoko, Demokrat Sulsel Akui Kecolongan

Asrul
Asrul

Sabtu, 06 Maret 2021 08:24

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Politisi Partai Demokrat yang kontra dengan kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) telah sukses menggelar Kongres Luar Biasa (KLB).

Kelompok yang dikomandoi oleh Jhoni Allen itu telah menetapkan Moeldoko sebagai Ketua Umum Demokrat menggantikan AHY.

Kubu penyelenggara KLB ternyata mampu menggaet pemilik suara baik di tingkat DPD maupun DPC. Salah satunya di Sulsel.

Baca Juga : Pj Gubernur Bahtiar Baharuddin Dampingi Menteri AHY Serahkan 50 Sertipikat Hasil PTSL di Gowa

Berdasarkan informasi yang dihimpun media, setidaknya ada 4 ketua DPC yang dikabarkan ikut KLB di Sibolangi, Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat (5/3/2021) kemarin.

Keempat pemilik suara tersebut, yakni Andi Insan Tanri (Ketua Demokrat Kabupaten Sidrap), Andi Haeruddin (Ketua Demokrat Kabupaten Barru), Andi Muhammad Ridha (Ketua Demokrat Kabupaten Pangkep) dan Ikrar Ikhsan (Ketua Demokrat Takalar).

Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Demokrat Provinsi Sulawesi Selatan, Selle KS Dalle mendesak, agar kader Demokrat dari Sulsel yang mengikuti KLB segera ditindak tegas.

Baca Juga : AHY Instruksikan Caleg Demokrat se-Sulsel Rajin Turun Temui Warga

“Harus segera dipecat dan diberi label pengkhianat, tidak boleh ada yang pura-pura tidak tahu. Kami telah kecolongan dengan ke empat orang itu,” ujar Selle, Sabtu (6/3/2021).

“Sudah jelas, KLB yang digelar di Dili Serdang itu adalah kegiatan ilegal, karena tidak sesuai dengan konstitusi Partai Demokrat. AD/ART yang baru, harus ada persetujuan 50 persen dari 514 Ketua-Ketua DPC dan 3/4 atau 26 Ketua DPD dari 34 DPD se Indonesia (pemilik suara) yang setuju,” jelasnya.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...