Logo Sulselsatu

PDAM Parepare Gandeng Balai Prasarana Kementerian PUPR Tingkatkan Kualitas Air

Asrul
Asrul

Senin, 08 Maret 2021 15:53

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – PDAM Kota Parepare menggandeng Balai Prasarana Pemukiman Wilayah Provinsi Sulsel, Direktorat Jenderal Cipta Karya, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dalam meningkatkan kualitas air baku.

Hal itu ditunjukkan saat tim satuan kerja (satker) Balai Prasarana PUPR ini melakukan kunjungan kerja yang diterima langsung oleh Direktur PDAM Parepare, Andi Firdaus Djollong di ruangan kerjanya, Senin (8/3/2021).

“Kami berkunjung dalam dalam Penyusunan Rencana Induk Pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum (Rispam). Kami berharap ke depan Parepare jauh lebih maju, khususnya kualitas air minum dari segi kuantitas sudah sangat memadai,” ucap Gustam, salah satu konsultan dari Balai Prasarana Kementerian PUPR ini.

Baca Juga : VIDEO: Kebakaran Lahan Kosong di Belakang Kantor Dispora Parepare

Hal senada juga dikatakan Direktur PDAM Parepare, Andi Firdaus Djollong. PDAM yang kini mengalami peningkatan jumlah pelanggan secara signifikan di bawah kepemimpinannya ini menguraikan, berbagai usulan program yang telah dimasukkan dalam Rispam, salah satunya terkait peningkatan kualitas air.

“Dari segi kuantitas, alhamdulillah Parepare sudah cukup terpenuhi dengan sokongan pemerintah dengan adanya sumur bor dalam di beberapa titik. Tahun ini, kita intens dan fokus pada pembenahan kualitas air dengan menggandeng balai prasarana Kementerian PUPR,” ujar Firdaus.

Meski diakui, kualitas air di Parepare sudah sangat baik, namun karena banyaknya endapan dalam pipa distribusi menjadi penyebab air yang sampai ke rumah pelanggan terkadang keruh atau berwarna.

Baca Juga : Tiba di Parepare, Pj Gubernur Sulsel Tebar Benih Udang Vaname dan Tanam Pisang Cavendish

Penulis: Andi Fardi
Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan26 November 2024 19:00
Selamat! Ini Daftar Pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) resmi mengumumkan pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024 dengan Tema The Wait Is Over....
Video26 November 2024 18:37
VIDEO: Viral, Seorang Ibu Nangis Keluhkan Pelayanan Puskesmas
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan video amatir seorang ibu yang menangis keluhkan pelayanan Puskesmas. Kejadian itu terjadi di Puskes...
Bisnis26 November 2024 17:49
Promo Pemilu Honda, Gratis Angsuran 5 Kali dan Potongan Setiap Bulan
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) spesial pada hari Pemilihan Umum (Pemilu) tahun ini menghadirkan promo Pemilu....
Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...