SULSELSATU.com, Makassar – Muhammad Irman mengaku bangga. Pesepakbola asal Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan yang sedang mengikuti seleksi di PSM Makassar.
Irman tak hanya bangga karena PSM Makassar-nya. Ia lebih bangga lagi karena bisa mengangkat gengsi sepakbola Kabupaten Barru.
“Sudah tiga hari saya latihan bersama PSM,” kata Irman kepada sulselsatu.com.
Baca Juga : Asmo Sulsel Bagi Bingkisan Buat Pelanggan di Hari Pelanggan Nasional 2024
Pemuda kelahiran Barru, 21 Mei 1999, itu menambahkan, punya cita-cita besar bisa lebih lama di PSM Makassar. Setelah Piala Menpora, Irman, berharap bisa menjadi bagian skuat Pasukan Ramang di Liga 1 musim 2021.
“Insyaallah masih untuk persiapan Piala Menpora. Nanti kalau cocok baru bicara lagi sama manajemen untuk yang liga 1,” sebut mantan striker Sriwijaya FC ini.
Soal tampil di Piala Menpora, Irman juga berharap dapat kesempatan. Apalagi ada peluang untuk menghadapi klub sekelas Persija Jakarta, Bhayangkara FC dan Borneo Samarinda. Ketiganya adalah rival PSM Makassar di Grup B Piala Menpora.
Baca Juga : Dua Pemuda Luwu Timur Lolos Akademi PSM Makassar, PT Vale Beri Dukungan untuk Pengembangan Talenta Lokal
“Iya ini grup neraka kata orang-orang, ya harapannya semoga dapat menit bermain yang banyak agar bisa memberikan yang terbaik buat klub,” harapnya.
Irman adalah anak dari pasangan Ramli dan Andi Harnani Hatta. Anak kedua dari lima bersaudara. Sebelum di Sriwijaya FC, Irman sempat memperkuat Sukabumi FC, Persinga Ngawi dan Persiku Kudus.
Penulis: Asriadi
Editor: Midkhal
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar