Logo Sulselsatu

Walikota Parepare Ucapkan Selamat Peringati Isra Mikraj

Asrul
Asrul

Jumat, 12 Maret 2021 10:20

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Walikota Parepare, HM Taufan Pawe, atas nama Pemerintah Daerah mengucapkan selamat memperingati Isra Mikraj 2021.

Menurut Walikota dua periode itu, peringatan Isra Mikraj Nabi Besar Muhammad SAW bagi umat Islam memiliki nilai historis dan sekaligus nilai moral tersendiri, baik dalam kehidupan keseharian maupun dalam kehidupan bermasyarakat.

“Isra Mikraj merupakan peristiwa perjalanan Nabi Muhammad SAW yang dapat dijadikan sebagai momentum untuk mengingat kembali mengenai kebesaran dan kekuasaan Allah SWT,” kata Taufan Pawe.

Baca Juga : VIDEO: Kebakaran Lahan Kosong di Belakang Kantor Dispora Parepare

“Selamat memperingati Isra Mikraj tahun 2021. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan keberkahan terhadap segala aktivitas yang kita jalani. Amin,” harap Taufan Pawe.

Ia menjelaskan, peristiwa Isra Mikraj atau peristiwa diperjalankannya Rasulullah SAW dari Masjidil Haram di Makkah ke Masjidil Aqsha di Palestina, menuju Sidratulmuntaha, merupakan perjalanan untuk memperlihatkan kebesaran dan kemuliaan Allah SWT kepada seluruh umat manusia.

“Bagi umat Islam perjalanan itu yang utama diterimanya perintah untuk mendirikan shalat yang merupakan tiang agama,” jelasnya.

Baca Juga : Tiba di Parepare, Pj Gubernur Sulsel Tebar Benih Udang Vaname dan Tanam Pisang Cavendish

Penulis: Andi Fardi
Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan26 November 2024 19:00
Selamat! Ini Daftar Pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) resmi mengumumkan pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024 dengan Tema The Wait Is Over....
Video26 November 2024 18:37
VIDEO: Viral, Seorang Ibu Nangis Keluhkan Pelayanan Puskesmas
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan video amatir seorang ibu yang menangis keluhkan pelayanan Puskesmas. Kejadian itu terjadi di Puskes...
Bisnis26 November 2024 17:49
Promo Pemilu Honda, Gratis Angsuran 5 Kali dan Potongan Setiap Bulan
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) spesial pada hari Pemilihan Umum (Pemilu) tahun ini menghadirkan promo Pemilu....
Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...