Logo Sulselsatu

Pemprov Sulsel Terima Kiriman 18.880 Vial Vaksin

Asrul
Asrul

Kamis, 08 April 2021 11:06

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, Bone – Pemerintah Pusat telah mengirim 18.880 vial atau 9,6 koli Vaksin Covid-19 Produksi Biofarma dan telah tiba di gudang provinsi, pada Rabu (7/4/2021).

Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, mengaku akan segera merealisasikan vaksin lanjutan di sulsel.

“Alhamdulillah vaksin telah tiba di gudang provinsi sebanyak 18 ribu vial lebih ( 1 vial untuk 9 orang). Insya Allah segera direalisasikan vaksinasi lanjutan,” kata Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, di Kabupaten Bone, Rabu (7/4/2021).

Baca Juga : Kejar Target Eliminasi TBC, Pemprov Sulsel Terbitkan Pergub

Sebelumnya, Plt Gubernur mengaku telah bersurat ke Kementerian Kesehatan agar pengiriman stok vaksin ke Sulsel bisa segera di distribusikan.

“Kita sudah bersurat ke kementerian kesehatan untuk penambahan stok, justru kita menyelesaikan lebih cepat dari target dari perkiraan sebelumnya,” sebutnya.

Andi Sudirman mengungkapkan Pemprov Sulsel telah menjalankan arahan dari Pemerintah Pusat untuk melanjutkan proses vaksinasi secepat mungkin.

Baca Juga : Satgas Percepatan Investasi Sulsel Dibentuk, Target Pertumbuhan Ekonomi Hingga 8 Persen

Data dari Dinas Kesehatan, jumlah vaksin yang yang diusulkan pada tahap termin II yaitu 187.551 dosis dengan 18.880 vial.

Adapun data realisasi vaksinasi per 3 April oleh Dinas Kesehatan mencatat sudah mencapai 18,30 persen untuk tahap I dan 7,30 persen untuk tahap II sekitar 1.506.638 orang yang sudah divaksin dari target 6.493.275 orang.

Sedangkan untuk tenaga kesehatan, telah mencapai 58.858 orang, petugas publik 694.477 orang dan lansia 753.303 orang.

Baca Juga : Berpihak ke Petani, Prof Zudan Diganjar Anugerah Perkebunan 2024

Penulis: Jahir Majid

Editor: Midkhal

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...