Logo Sulselsatu

Perumda Air Minum Janji Salurkan Air Bersih ke Rumah Warga di Aspol Antang

Asrul
Asrul

Jumat, 23 April 2021 16:31

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Perumda Air Minum Kota Makassar mendatangi warga Aspol Antang yang akhir-akhir ini tidak mendapatkan air bersih.

Kepala Wilayah Pelayanan III, Ahsan bersama Kabag Distribusi Kehilangan Air (DKA), Wahidin langsung ke lokasi untuk mencari solusi serta mendengar keluh kesah warga Aspol Antang.

Dalam pertemuan ini Kabag DKA, Wahidin memberikan solusi yang diinginkan warga Aspol Antang.

“Jadi terutama blok-blok yang tidak dapat air bersih yaitu pendistribusian 3 armada tangki tiap harinya selama air dilokasi tersebut belum lancar, sambil kita cari tahu apa permasalahannya,” kata Wahidin, Jumat (23/4/2021).

Sementara itu, salah satu perwakilan warga bernama Usdar berharap Perumda Air Minum Kota Makassar bisa memenuhi kebutuhan air, terutama di bulan suci ramadan karena kebutuhan air bertambah dibanding dibulan-bulan biasanya.

Mereka berharap permasalahan seperti ini bisa cepat terselesaikan agar bisa menikmati air selama 24 jam.

“Kita tunggu tanggal mainnya besok,” katanya.

Terkait adanya berita mengenai warga menyandera mobil tangki PDAM, Kabag Humas menyatakan itu tidak benar.

‘Jadi, memang ada kerumunan warga di lokasi yang bertanya kepada armada mobil tangki alasan kenapa bisa air PDAM tidak mengalir, tapi jawaban dari petugas armada tangki tidak diterima baik oleh warga. Makanya warga meminta untuk menghubungi kepala wilayah pelayanan agar memberikan penjelasan kepada warga. Jadi bukan di sandera,” imbuh Angga sapaan akrab Kabag Humas.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...