Logo Sulselsatu

PSSI, Kemenpora dan Polri Bahas Izin Liga Selasa 25 Mei

Midkhal
Midkhal

Minggu, 23 Mei 2021 19:46

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, Jakarta – PT Liga Indonesia Baru (LIB) akan memulai rapat koordinasi (rakor) membahas perencanaan bergulirnya Liga 1 dan 2 musim ini. Rencananya, rakor akan berlangsung di Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Selasa (25/5/2021).

Rapat tersebut akan dihadiri oleh Kepolisian, PSSI, dan Kemenpora. Dalam rakor itu PT LIB akan mempresentasikan rencana bergulirnya Liga 1 dan 2 musim ini.

Sama seperti ketika Piala Menpora 2021 beberapa waktu lalu, beberapa hal bakal disampaikan PT LIB utamanya mengenai protokol kesehatan (prokes) pertandingan di tengah pandemi COVID-19.

Baca Juga : Ciptakan Perputaran Ekonomi Rp10,42 Triliun, BRI Kembali Jadi Sponsor Utama Liga 1 2024-2025

“Kami Selasa pekan depan akan menggelar Rakor di Kemenpora termasuk sama PSSI juga,” kata Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, seperti dilansir tribratanews.

“Materinya sama seperti saat membahas perizinan (Piala Menpora), nanti kami akan jelaskan ke setiap stakeholder bagaimana rencana liga,” ia menjelaskan.

Yang membedakan dari Piala Menpora untuk kompetisi nanti adalah adanya rancangan membolehkan penonton menyaksikan pertandingan.

Baca Juga : Wakapolri Launching Percepatan Penyaluran Bantuan Pangan Serentak se-Sulsel

Adapun di Piala Menpora lalu tidak demikian. Oleh karena itu, ada dua opsi ada atau tidaknya penonton saat dilakukan presentasi.

“Pembahasanya termasuk liga ada penonton. Kami akan mengajukan dua opsi, kompetisi ada penonton dan tanpa penonton,” pungkas lelaki asal Jawa Barat itu.

Liga 1 2021/2022 rencananya akan mulai kick-off pada 3 Juli mendatang. Sementara Liga 2 akan menyusul dua pekan setelahnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...