Logo Sulselsatu

Andi Sudirman Sulaiman Kunjungi Rumah Korban Tenggelam di Kubangan Stadion Mattoanging

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Senin, 24 Mei 2021 20:10

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com MAKASSAR – Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman menemui keluarga dua korban tenggelam di lokasi pembongkaran stadion Mattoangin, Senin (24/05/2021).

Dua korban, yakni Muhammad Nurfaidz Adli Nur dan Ahmad Yusuf Ilham Fajri di Jalan Kakak Tua II (Jalan Ponjongan Daeng Ngalle).

Sudirman Sulaiman menyampaikan ucapan berduka serta berbelasungkawa atas tenggelamnya dua anak remaja di lokasi pembongkaran Stadion Mattoanging, Minggu, (23/05/2021).

Baca Juga : Pembangunan Stadion Barombong Tertunda, Wali Kota Danny Sebut Pemprov Fokus Stadion Mattoangin

Andi Sudirman Sulaiman, sendiri baru saja tiba di Bandara Sultan Hasanuddin dari kunjungan kerja di Toraja langsung mengunjungi rumah korban.

“Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun. Atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan turut berduka cita mendalam atas musibah korban tenggelam di genangan air bekas galian Stadion Mattoanging,” kata Andi Sudirman.

Andi Sudirman Sulaiman, menjalaskan bahwa saat pertama kali menjabat sebagai Penjabat Gubernur pada bulan Maret ia baru melihat kondisi yang ada.

Baca Juga : Plt Gubernur Sulsel Tolak Serahkan Stadion Barombong Dikelola Pemkot

Sudirman pun memerintahkan untuk menutup stadion dari akses melalui Kasatpol PP juga untuk melakukan pengamanan dan penutupan akses masuk ke dalam stadion.

Selain mengunjungi rumah kedua korban, Sudirman juga melakukan kunjungan ke Rumah Sakit Hikmah menjenguk satu korban lainnya yang berhasil diselamatkan, Reka.

“Saya doakan lekas sembuh, jaga kesehatan, harus banyak makan,” sebutnya.

Baca Juga : Ingin Lanjutkan Stadion Barombong, Danny Bakal Temui Plt Gubernur

Kondisi Reka sendiri sudah mulai membaik seperti yang dijelaskan oleh petugas kesehatan di RS Hikmah.

“Penanganan yang dilakukan sekarang memberikan antibiotik, kondisi anaknya agak mendingan dibandingkan semalam, sudah bagus karena anti biotik sudah masuk,” Jelas Kepala Ruangan Lantai 3 Rumah Sakit Hikmah, Ariyani.

Sementara itu, orang tua korban tenggelam, ayah dari Ilham Fajri, Helmi Syahrial Sultan berharap agar kejadian ini tidak kembali terulang dan Pemerintah Provinsi Sulsel memberikan perhatian lebih terhadap pengamanan di stadion tersebut.

Baca Juga : Andi Sudirman Sulaiman Masuk Jajaran Gubernur Terpopuler 2021 Versi Indonesia Indicator

Diketahui, lokasi stadion saat ini memang telah dilakukan pembongkaran. Pemerintah Provinsi telah memasang pembatas pagar besi dilapisi seng mengelilingi lokasi.

Ada pula penjaga keamanan reguler dari Satpol PP Sulsel. Juga telah dipasang peringatan berupa papan wicara untuk tidak memasuki dan beraktivitas di kawasan stadion.

Hanya saja, ada jalan lain yang terbuka oleh pihak lain dalam penyewaan kolam renang dan aktivitas senam jantung sehat yang harus di tutup juga. Dari peristiwa ini penjagaan semakin ditingkatkan dengan menambah dua kali lipat jumlah personil berjaga.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...