SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sebanyak 1.908 Mahasiswa Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar akan ikut berpartisipasi menyukseskan program Makassar Recover.
Hal ini disampaikan langsung oleh Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, dalam pertemuan dengan tim pengembang program P2KKN Unhas tentang Sosialisasi dan arahan terkait Makassar Recover Makassar Recover kerja sama dengan Pemerintah kota Makassar dan TP PKK kota Makassar di Baruga Angin Mammiri Rujab Wali Kota Makassar, Jumat (28/05/2021)
Danny menyampaikan apresiasi atas kesiapan P2KKN Unhas untuk menyukseskan. Ia mengaku Makassar Recover merupakan gebrakan baru, karena melibatkan semua orang.
Baca Juga : Konsisten Kembangkan Kapasitas Digital, Indosat Hadirkan Laboratorium Berteknologi di Unhas
“Silahkan adik-adik mahasiswa memilih akan mengambil peran dibagian yang sesuai,” ujar Danny.
Lebih lanjut, Danny hal yang paling penting dalam program Makassar Recover, diantaranya imunitas kesehatan, adaptasi sosial, dan pemulihan ekonomi.
Sementara itu Ketua P2KKN Unhas Muhammad Kurnia Phd, menyampaikan kesedian 1.908 mahasiswa yang akan melakukan pengabdian di Kota Makassar guna menyukseskan Makassar Recover.
Baca Juga : OJK Mengajar Generasi Cerdas Keuangan Menuju Indonesia Emas Edukasi Mahasiswa Unhas
“KKN merupakan proses pengabdian yang wajib dijalani mahasiswa sebagai salah satu syarat kelulusan,” ujarnya.
1.908 Mahasiswa tersebut akan bertugas di kecamatan se Kota Makassar, memberikan sosialisasi terkait Makassar Recover di sekitar kediaman mereka masing-masing.
Kata dia, Potensi mahasiswa yang turun dalam program tersebut akan menjadi potensi besar dengan adanya sinergi dengan pemerintah kota Makassar.
Baca Juga : Kapolda Sulsel Berkunjung ke Unhas, Dialog Sinergis Tingkatkan Keamanan dan Kebangsaan
“Akan diatur secara teknis terkait pelaksanaannya, program kerja, dan lainnya. Saat ini memasuki tahap pemantapan, dan pelaksanaannya akan running di minggu ke 3 Juni,” lanjutnya.
1.908 Mahasiswa ini nantinya akan didampingi oleh 60 dosen pendamping, dengan memperhatikan lokasi domisili masing-masing mahasiswa, guna mengurangi mobilitas sehingga protokol kesehatan pun dapat diterapkan.
Sementara itu, Ketua TP PKK Makassar, Indira Yusuf Ismail juga menyampaikan kesiapan untuk turut bersinergi dengan pemerintah kota Makassar dan juga adik-adik mahasiswa demi kelancaran dan kesuksesan program Makassar Recover.
Baca Juga : Indosat Fasilitasi Laboratorium Bagi Mahasiswa Unhas Kembangkan Kemampuan di Bidang Teknologi
“Terima kasih kepada P2KKN Unhas yang bersedia berkolaborasi dengan pemerintah, PKK, dan dharma wanita. Semoga penanggulangan Covid19 dapat segera terdeteksi dan teratasi dengan baik,” ungkapnya.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar